Abdulla Yusuf Helal Cuek Urusan Cetak Gol di Persija Jakarta, Ternyata Ada Kepentingan Lain yang Dikejar


inNalar.com – Abdulla Yusuf Helal mengaku urusan cetak gol buat Persija Jakarta bukan menjadi prioritas utamanya.

Status Abdulla Yusuf Helal sebagai striker asing Persija Jakarta memang diharapkan bisa cetak gol untuk membantu produktivitas Michael Krmencik.

Apalagi saat ini Persija Jakarta selalu kesulitan cetak gol dalam beberapa laga terakhirnya di BRI Liga 1.

Sejatinya Abdulla Yusuf Helal baru datang ke Persija Jakarta di awal putaran kedua ini usai membela Timnas Bahrain dalam turnamen.

Kini kehadirannya akan membuat skuad Macan Kemayoran menjadi lebih komplit apalagi Hanno Behrens juga sudah pulih dari cedera. Trio lini serang asing yang dimiliki Thomas Doll akan sangat berbahaya.

Berbicara soal urusan membobol gawang lawan, sebenarnya Yusuf juga tidak bisa dikatakan sebagai striker murni karena posisi pemain nomor sembilan sering diberikan kepada Krmencik.

Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 2022 Pekan Ini 24-26 Januari 2023: Ada Persija vs PSM dan Persib vs Borneo FC, Cek di Sini!

Yusuf lebih sering ditempatkan oleh Thomas Doll di belakang Krmencik. Selama ini dirinya cukup penting dalam memerankan posisi ini, baik untuk penyalur bola atau penyerang bayangan.

Pemain Timnas Bahrain ini tidak memungkiri jika soal urusan cetak gol dirinya tidak seberapa peduli, apakah mampu melakukannya atau tidak.

“Tidak peduli sekarang apakah saya yang akan mencetak gol atau rekan yang lain,” ujar Yusuf dikutip dari laman resmi Persija Jakarta.

Menurut Yusuf, dirinya akan lebih fokus dalam membuat peluang-peluang yang nantinya bisa dimanfaatkan oleh rekan yang lain.

Yusuf menekankan jika peluang yang dihasilkan nantinya akan lebih memudahkan Macan Kemayoran dalam meraih kemenangan di setiap laga yang dilakoni.

Baca Juga: Persija Jakarta Bapuk soal Urusan Cetak Gol, Berikut Rapor Merah Penyerang Macan Kemayoran di Liga 1

“Bagi saya menciptakan peluang agar pemain lain bisa mencetak gol dan membawa Persija menang itu sudah cukup,” ujarnya.

Dirinya juga mengatakan jika ke depan timnya perlu menyapu bersih laga-laga kandang. Apabila sembilan poin berhasil didapatkan maka akan menjadi lebih mudah untuk melakoni laga-laga berikutnya.

Pada tiga laga berikutnya di BRI Liga 1, anak asuh Thomas Doll akan berstatus sebagai tuan rumah kala menjamu PSM Makassar, Persikabo 1973, dan Rans Nusantara.

Situasi ini bisa menjadi keuntungan bagi Macan Kemayoran untuk tetap bertahan di jajaran lima besar klasemen sementara BRI Liga 1. Bahkan mereka berpeluang memuncaki klasemen apabila konsisten.

Thomas Doll besar kemungkinan akan kembali memainkan Yusuf Helal sebagai starter. Kemampuan melindungi bola yang baik membuat Yusuf bisa sangat berkontribusi dalam menahan serangan di area lawan.

Baca Juga: Produktivitas Gol Persija Jakarta Semakin Meragukan, Thomas Doll: Tim Ini Tidak Ada Keinginan untuk Juara!

Walaupun Yusuf baru mencetak lima gol sejauh ini tapi setidaknya ada opsi serangan lain yang bisa terbentuk. Bagaimanapun juga Macan Kemayoran membutuhkan kreativitas untuk membongkar pertahanan lawan. ***

Rekomendasi