Maudy Ayunda Suka Lingkungan Sekolah: Hobi Mojok Baca Buku dan Nggak Pernah Dibully Kakak Kelas


inNalar.com
– Siapa yang tak kenal dengan Maudy Ayunda? Selain berbakat di industri hiburan tanah air, artis cantik ini juga mengaku suka sekolah.

Menjadi bintang tamu di YouTube Vindes, Maudy Ayunda mengaku suka sekolah. Ia bercerita bahwa sepertinya hal itu berasal dari kebiasaannya sejak kecil.

Maudy Ayunda mengaku saat kecil sering menghilang saat acara kumpul keluarga karena lebih suka mojok untuk baca buku.

“Jadi selalu bude pade kalo dateng ke rumah tuh kayak Maudy di mana, terus ternyata lagi di pojokan, baca buku,” ujar saat ceritakan masa kecilnya.

Perempuan bernama lengkap Ayunda Faza Maudya ini mengaku sudah suka baca buku sejak kecil. Menurutnya, hal itu juga yang mendorongnya untuk suka dengan kegiatan belajar.

Baca Juga: Daftar Pemenang Indonesian Movie Actors Awards 2022 : Mulai dari Maudy Ayunda hingga Putri Malino!

Saat ditanya pelajaran apa yang paling tidak ia sukai, wanita berusia 28 tahun ini berfikir cukup lama kemudian menjawab pelajaran yang berbau sains.

“Kalo dulu aku paling suka sastra, terus sejarah itu aku suka banget,” ujar Maudy.

Menurut Maudy Ayunda, selain suka baca buku ada hal lain yang membuatnya bisa suka sekolah. Yaitu karena pengalamannya selama bersekolah. 

Ia mengaku tak punya kenangan buruk seperti dibully kakak kelas saat masa-masa sekolahnya dulu.

Hal itu juga ada kaitannya dengan posisi dirinya sebagai angkatan pertama di sekolahnya pada saat itu.

Baca Juga: Maudy Ayunda Bagikan Foto Bersama Pasangan, Netizen: Nggak Punya Pacar, Bergerak Langsung Nikah

“Aku tuh nggak pernah ngerasain dibully kakak kelas karena aku angkatan pertama,” kata Maudy saat menceritakan pengalaman masa sekolahnya.

“… Mungkin karena itu juga kali ya jadinya aku suka sekolah,” lanjutnya.

Sudah berkecimpung di dunia hiburan sejak kecil dengan mengawali karir sebagai pemain film, Maudy selalu berusaha maksimalkan waktu belajarnya di sekolah.

Ia juga mengaku sering mengerjakan PR di sekolah agar waktu belajarnya di sekolah dengan waktu kerjanya di dunia entertain tidak bentrok.

“Aku tuh sering ngerjain PR di kelas, jadi biar malemnya aku nggak perlu belajar untuk kerjain PR,” jawab Maudy Ayunda saat ditanya mengenai bagaimana cara menyeimbangkan antara pekerjaan dan sekolah.***

Rekomendasi