

inNalar.com – Update terbaru kasus pengeroyokan tersangka Mario Dandy Satrio terhadap korban D.
Dalam keterangan Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Pol Ade Ary, mengungkapkan bahwa adanya nama baru muncul di kasus pengeroyokan tersebut.
Nama yang muncul yakni perempuan berinisial APA yang juga merupakan teman dari tersangka anak pejabat pajak.
Baca Juga: Sosok Kakak Agnes Gracia Haryanto Pacar Anak Pejabat Pajak yang Viral Ternyata Mahasiswa UGM
Dari keterangan Kombes Pol Ade Ary, peran saksi APA tersebut menjadi orang pertama yang memberitahu perlakuan korban terhadap saksi Agnes.
Pada keterangan Ade Ary, kronologi dimulai saat APA menceritakan bahwa korban D melakukan hal yang tidak baik kepada pacar tersangka yakni saksi Agnes.
Perlakuan korban D kepada Agnes tersebut dilakukan pada tangga 17 Januari lalu.
Baca Juga: Rafael Alun Trisambodo Ayah Mario Dandy Satriyo Kini Lepas Status ASN Pakai Surat Terbuka
Setelah mendapat kabar dari saksi APA, tersangka Mario Dandy Satrio mengonfirmasi hal tersebut kepada pacarnya Agnes.
Ditambah tersangka lain yakni Shane Lukas alias SLRPL (19) provokasi tersangka Mario untuk melakukan pengeroyokan terhadap korban.
Saat itulah rencana pengeroyokan kepada D dibuat, yang mana atas akibatnya korban kini koma dan masih belum siuman.
Baca Juga: Boom! Agnes Pacar Anak Pejabat Pajak Viral Diduga Seorang Anak Angkat
Kondisi koma dari korban itu terjadi sebab tersangka memukuli korban hingga ke anggota tubuh yang vital.
Tersangka Shane Lukas juga menjadi perekam video dan membiarkan pengeroyokan tersebut.
Dengan keadaan yang sudah tidak sadarkan diri, akhirnya korban dibawa ke rumag sakit untuk dirawat.
Baca Juga: Background Keluarga Agnes Akhirnya Terkuak, Punya Kakak Sakit-sakitan
Sedangkan pelaku Mario Dandy Satrio langsung diamankan polisi, yang mana akhirnya ditetapkan sebagai tersangka.
Kini kepolisan terus menyelidiki kasus pengeroyokan dan keterlibatan orang baru APA tersebut.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi