

inNalar.com – Berikut ini refernsi menu sahur sehat yang hanya membutuhkan waktu 35 menit dalam proses pembuatannya.
Tempe merupakan salah satu lauk lokalan yang bisa dikreasikan menjadi berbagai sajian sahur.
Tak melulu harus digoreng dengan minyak, tempe juga dimasak sebagai sambal penyet kukus yang menggugah selera.
Masakan pedas sering dikaitkan dengan sakit perut saat disantap pada waktu sahur. Namun, Anda perlu mencoba menu sahur ini.
Tidak terlalu pedas pun bisa, takaran cabai dalam sambal sangat bisa disesuaikan sesuai selera.
Sebagai menu sahur, sambal tempe kukus sangat praktis dalam pembuatannya. Anda dapat menyantapnya dengan didampingi nasi hangat.
Selain itu, sambal tempe kukus juga bisa disajikan di waktu berbuka puasa Ramadhan 2023 bersama keluarga atau pun kerabat terdekat.
Tidak menggunakan minyak dalam pembuatannya, sambal tempe kukus ini akan tetap sehat dan tentunya sangat menggugah selera.
Pastikan di hari pertama puasa Ramadhan 2023, menu masakan tidak menjadi faktor stamina loyo.
Selain mengandung banyak protein, sambal tempe kukus juga bisa membuat energi dalam tubuh tetap terjaga.
Anda bisa mendapatkan referensi menu sahur sehat dan praktis di inNalar.com selama bulan Ramadhan 2023.
Baca Juga: Bacaan Niat Puasa Ramadhan dan Doa Buka Puasa, Dilengkapi Amalan saat Sahur dan Buka Puasa
Berikut resep membuat sambal tempe kukus seperti dirangkum oleh inNalar.com (22/3/23).
Bahan-Bahan
– Tempe ukuran sedang
– 5 siung bawang putih
– 3-6 buah bawang merah
– 10 biji cabai merah (bisa disesuaikan selera)
– Garam
– Daun jeruk
Baca Juga: Bacaan Doa Sahur dan Buka Puasa Ramadhan dalam Tulisan Arab, Latin dan Terjemahannya
Cara Pembuatan
1. Kukus tempe selama 20-30 menit, cek sampai empuk
2. Kemudian kukus bawang putih, bawang merah, cabai dan daun jeruk bersama tempe.
3. Siapkan cobek dan ulekan yang bersih, tuangkan bawang merah, ulek sampai lembut.
4. Lalu, tambahkan bawang putih, cabai, jeruk dan garam. Ulek semua bumbu sampau halus.
5. Masukkan tempe yang sudah dikukus, kemudian penyet perlahan bersama bumbu di cobek.
Terakhir ambil solet plastik, lakukan gerakan seperti melipat adonan. Lipat tempe dan bumbu, pastikan tercampur merata.
Sambal tempe kukus sehat pun siap disajikan sebagai menu sahur di bulan Ramadhan 2023.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari inNalar.com. Caranya klik >> Google News inNalar.com
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi