Pemeran Film My Idiot Brother 2 Raih Gelar Mentereng di Luar Negeri, Langsung Kebanjiran Ucapan Selamat Nih


inNalar.com – Beby Tsabina salah satu pemeran film My Idiot Brother 2 baru saja meraih gelar sarjana di luar negeri usai menyelesaikan studinya.

Beby Tsabina termasuk pemeran film My Idiot Brother 2 yang kerap jadi sorotan tak hanya soal perannya sebagai Angel tapi juga kehidupannya di luar dunia hiburan.

Menariknya sebelum film My Idiot Brother 2 tayang pada 4 Mei besok, Beby Tsabina merasakan kegembiraan dahulu karena meraih gelar di luar negeri.

Baca Juga: Partisipasi Via Vallen di Film My Idiot Brother 2 Mengandung Sederet Fakta Menarik, Begini Peran Aslinya

Sebenarnya pemeran Angel tersebut tidak sepenuhnya full kuliah di luar negeri, hal ini sempat dia ceritakan beberapa waktu lalu melalui Vlog di YouTube Pribadinya, saat itu Beby menjelaskan tentang pendidikannya.

Tepat pada hari ini, 1 Mei 2023 melalui pantauan di Instagram pribadinya, Beby memberikan postingan tentang kelulusannya menyelesaikan studi lengkap dengan fotonya memakai toga dan didampingi oleh keluarga.

Pada captionnya, Beby menjelaskan tentang ungkapan kesenangannya tentang raihan yang saat ini dia dapatkan.

Baca Juga: Via Vallen Punya Fans Istimewa dari Jogja Saat Film My Idiot Brother 2, Sosoknya Bukan Orang Sembarangan

Beby menjelaskan jika dirinya sebenarnya menempuh tiga tahun studi di kampus Jakarta International College sedangkan satu tahun lanjutannya berjalan di Western Michigan University.

Perlu diketahui jika memang studinya di Western Michigan University merupakan bagian program yang ada di Jakarta International College.

Beby sendiri diketahui mengambil studi di jurusan Entrepreneurship, pada postingan wisudanya dia mendapatkan gelar mentereng summa cum laude.

Baca Juga: Jadi Pemeran Utama Film My Idiot Brother 2, Fico Fachriza Banjir Dukungan Dari Sesama Komedian

Melalui lanjutan captionnya, Beby juga menuturkan rasa syukurnya karena mendapatkan gelar summa cum laude di samping kesibukannya meniti karir di Indonesia.

Uniknya, Beby sebelum melanjutkan studinya di luar negeri juga ternyata sempat menjadi mahasiswa daring saat masa-masa awal kuliah terkena imbas pandemi.

Pujian dari Sesama Artis


Postingan Beby tentang kelulusannya tak hanya menyisakan kegembiraan tersendiri, melainkan artis muda tersebut juga mendapatkan banyak apresiasi atau pujian dari artis lainnya.

Baca Juga: Fico Fachriza Ketakutan Ikut Main Film My Idiot Brother 2, Mengaku Deg-degan Sebelum Penayangan

Beberapa artis nasional seperti Chelsea Islan, Debi Sagita, Marsha Timothy hingga Tora Sudiro memberikan selamat atas kelulusan Beby.

“Congraaaats!!!!,” tulis akun @marshatimothy diiringi emot tepuk tangan.

“Congratulations Beby!,” tulis akun @chelseaislan.

“Congraduation adikk cantikk !!!,” tulis akun @debisagita.

Baca Juga: Rumah Tangga Shandy Aulia dan David Herbowo Hancur Berantakan Gegara Tak Mau Peluk Islam?

“Waaa Selamatttt,” tulis akun @t_orasudi_ro.

Sementara itu Yovie Widianto juga turut memberikan ucapan selamat tak hanya untuk Beby melainkan juga untuk ibunya.

“Congrats Beby.. @bebytsabina terbaik selalu untukmu , selamat juga buat mama @linda_darmawan03 salam buat keluarga semua,” tulis akun @ywpiano.

Aktris Acha Septriasa juga terlihat ikut memberikan ucapan kepada Beby melalui kata-kata berbahasa inggris.

Baca Juga: Tora Sudiro Akui Syuting Para Pencari Tuhan Jilid 16 Bikin Adem: Serasa Deket Sama Allah

“Beby selamat yaa !! So proud of your new title and achievements!,” tulis akun @septriasaacha.

Masih banyak lagi beberapa ucapan yang diberikan oleh orang-orang terdekat Beby pada postingan tersebut.

Terlepas dari hal tersebut, pastinya gelar ini akan membuat Beby Tsabina lebih semangat sebelum peluncuran film My Idiot Brother 2 yang segera tayang beberapa hari lagi. ***

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari inNalar.com. Caranya klik >> Google News inNalar.com

Rekomendasi