Raline Shah Tampil Memukau di Cannes Film Festival 2023, Latar Belakang Keluarganya Jadi Sorotan Publik

inNalar.com – Raline Shah membuat publik terkejut dengan kehadirannya di Cannes Film Festival 2023, dirinya nampak cantik dengan balutan busana berwarna biru. 

Kehadiran Raline Shah di Cannes Film Festival 2023 ini merupakan yang kedua kalinya. Sebelumnya artis cantik itu juga pernah memeriahkan festival tersebut pada Mei 2022 lalu. 

Pada gelaran Cannes Film Festival 2023 ini, Raline Shah diketahui menghadiri sesi red carpet premier film Killers of The Flower Moon. 

Baca Juga: Sudah Benarkah Posisi Ruku dan Sujud Kamu saat Sholat? Ini Tips Unik Ustadz Abdul Somad Agar Tak Salah Gerakan

Raline Shah tampil mempesona dengan gaun off-the-shoulder berwarna biru royal neon. Ia menambahkan aksesoris kalung dan anting berlian agar terlihat sempurna. 

Tidak hanya itu, Raline Shah juga menunjukkan eksistensinya di premier film Fireband (2023) karya Karim Ainouz. 

Bintang film 5 cm tersebut menggunakan kebaya biru dengan lipatan berwarna merah bata. Ia menambahkan aksen kalung berwarna biru senada. 

Baca Juga: Cody Gakpo Diprank VAR, Ini Sederet Momen Krusial Dibalik Hasil Minor Liverpool saat Jumpa Aston Villa

Kehadiran Raline di Cannes Film Festival 2023 menimbulkan beragam reaksi. Sebagian merasa bangga dengan pencapaian aktris 38 tahun tersebut. 

Namun, ada juga netizen yang mempertanyakan latar belakang keluarga Raline. Pasalnya, ia dinilai tidak memiliki karya “mentereng” di industri hiburan. 

Raline ternyata anak pertama dari pasangan Rahmat Shah dan Roseline Abu, sang ayah merupakan tokoh penting dan berpengaruh dari Medan, Sumatera Utara. 

Baca Juga: Nottingham Forest Tunjukkan Peran Krusial Dibalik Raihan Gelar Manchester City Musim Ini

Dr. H. Rahmat Shah pernah menjabat sebagai anggota MPR tahun 1999-2004. Ia juga menjabat sebagai anggota DPR dari Sumatera Utara tahun 2009-2014. 

Rahmat Shah juga merupakan ketua PMI Sumut sejak tahun 2011. Diketahui jika Rahmat pernah menjabat sebagai Konsul Jenderal Kehormatan dari Konsulat Turki di Medan di kisaran tahun 1999. 

Selain sebagai politisi, Rahmat Shah juga ternyata memiliki passion pengusaha, dirinya diketahui memiliki perusahaan PT Unitwin Indonesia dan PT Cakra Compact Aluminium Industries. 

Baca Juga: Bisakah Bertemu dengan Hewan Peliharaan di Akhirat Nanti? Begini Nasibnya Menurut Ustadz Abdul Somad

Rahmat juga merupakan salah satu pendiri museum margasatwa Rahmat International Wildlife Museum and Gallery di Medan, Sumatera Utara. 

Raline sendiri pun juga memiliki jabatan penting. Ia ditunjuk sebagai direktur independen maskapai penerbangan AirAsia Indonesia. 

Raline Shah jelas memiliki privilege keluarga. Namun, ia tetaplah seorang aktris yang memiliki segudang karya. *** (Dayanti)

 

Rekomendasi