

inNalar.com – Ustadz Khalid Basalamah, dalam salah satu sesi ceramahnya, membagikan sebuah doa yang apabila kita membacanya sekali saja, maka Allah akan terus-menerus mengalirkan rezeki-Nya.
Ustadz Khalid Basalamah memulai ceramahnya dengan membagikan sebuah kisah tentang rezeki yang pernah ia dengar dari salah satu dosen Universitas Ummul Quro yang bernama Syeikh Dr. Muhammad Al ‘Uraifi.
Dalam cerita yang dibagikan oleh Ustadz Khalid Basalamah, dikisahkan bahwa ada seorang pria yang mendatangi Syeikh Muhammad untuk meminta diajarkan sebuah doa dalam rangka meminta tambahan rezeki dari Allah.
Baca Juga: Ronaldo dan Messi Lewat, Pemain Bayern Munchen Ini Selalu Juara Liga Sejak Debut
Menjawab permintaan pria tersebut, Syeikh Muhammad kemudian membacakan QS Adz Dzariyat ayat 56-58 sebagai dalil adanya doa meminta tambahan rezeki dari Allah, kata Ustadz Khalid Basalamah.
Lebih lanjut, Ustadz Khalid Basalamah mempraktekkan satu doa pengalir rezeki yang disarankan oleh Syeikh Muhammad kepada pria tersebut, lafadznya berbunyi sebagai berikut.
“Ya Razzaaq, Dzul quwwatil matiin, urzuqnii,” ucap Ustadz Khalid Basalamah saat mempraktekkan doa yang dimaksud oleh Syeikh Muhammad.
Baca Juga: Cair 5 Juni 2023, Ini Besaran Gaji ke 13 Bagi ASN, TNI-Polri dan Pensiunan PNS
Arti dari doa itu ialah, Wahai Yang Senantiasa Memberikan Rezeki, sebaik-baik tempat bersandar. Berikanlah rezeki kepadaku.
Kemudian Ustadz Khalid Basalamah melanjutkan kisahnya, ia bercerita bahwa setelah pria tersebut mengamalkan doa pengalir rezeki tersebut, maka sebulan kemudian ia kembali menemui Syeikh Muhammad.
Saat pria tersebut bertemu kembali dengan Syeikh Muhammad, ia pun berterima kasih kepada sang dosen Universitas Ummul Quro tersebut.
Baca Juga: Pencairan Gaji ke 13 Resmi Diumumkan oleh Kemenkeu, Cek Tanggalnya! Ada Banyak Insentif Lho
Ustadz Khalid Basalamah menerangkan bahwa pria tersebut telah mengamalkan doa pengalir rezeki tersebut.
Kemudian, dikisahkan oleh Ustadz Khalid Basalamah bahwa pria tersebut rupanya telah mendapat rezeki berupa keuntungan satu juta riyal dalam waktu sebulan dari hasil usahanya tersebut.
Dari kisah tersebut, kemudian Ustadz Khalid Basalamah ingin menyampaikan kepada setiap muslim tentang bagaimana Allah telah siapkan rezeki untuk seluruh umat manusia.
Baca Juga: Ten Hag Sesumbar Manchester United Bisa Bantai Manchester City di Final FA Cup!
Selain itu, hikmah dari kisah yang disampaikan oleh Ustadz Khalid Basalamah adalah ketika seorang muslim membutuhkan sesuatu termasuk meminta tambahan rezeki, cara terbaik tentunya adalah meminta langsung kepada Allah.
Jangan bergantung kepada yang lainnya, yaitu tidak perlu pergi ke gunung, gua, meminta kepada jin, kata Ustadz Khalid Basalamah.
“Sesungguhnya Allah itu Razzaaq, Pemberi Rezeki yang tidak pernah habis stopnya, sebaik-baik tempat bersandar. Nggak ada ruginya bersandar kepada Allah, malah terpenuhi semua,” kata Ustadz Khalid Basalamah.
Baca Juga: Leeds United Terdegradasi, Chelsea Bully Habis-Habisan!
Ustadz Khalid Basalamah kemudian sedikit menjelaskan tentang perbedaan kata Razzaaq dan Raaziq.
Menurutnya, pembahasan rezeki yang secara substansinya akan merujuk pada kata Raaziq (Maha Pemberi Rezeki). Artinya yang bisa memberikan rezeki hanyalah Allah.
Sementara Razzaaq, dalam bahasa Arab, ialah Allah Yang Terus menerus Melimpah Ruahkan Rezeki kepada siapa saja yang tunduk, patuh, cinta, dan takut kepada Allah.
Pada akhir sesi ceramahnya, Ustadz Khalid Basalamah mengimbau agar amalkan doa ini dan ikut renungi kandungan ayat dalam surat Adz Dzariyat ayat 56-58.
Mudah-mudahan dengan mengamalkan doa ini, Allah akan melimpah ruahkan rezeki bagi hamba-Nya.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi