ZB1 Rilis Back To ZEROBASE Film: Ini Dia Beberapa Pencapaian yang Diraih Setelah 3 Jam Perilisan


inNalar.com
– ZEROBASEONE atau dapat disebut dengan ZB1 yang merupakan boy grup asal Korea Selatan di bawah naungan Wake One Entertainment telah merilis Back To ZEROBASE Film melalui akun Youtube resmi mereka.

ZB1 dikabarkan akan melakukan debutnya pada 10 Juli 2023 dengan album Youth in the Shade. Tidak berselang lama, kini mereka juga merilis Back To ZEROBASE sebagai awal perjalanan.

Video yang dirilis oleh ZB1 melalui akun youtube official mereka mendapatkan sambutan yang luar biasa dari para penggemar meskipun belum resmi debut.

Baca Juga: Cara Memutihkan Wajah dengan Racikan Skincare Alami, Cukup Siapkan Buah-buahan Ini

Belum ada 24 jam setelah perilisan, Back To ZEROBASE sudah mendapatkan beberapa pencapaian sebagai pertanda baik untuk kelanjutan perjalanan ZB1.

Tepat 3 jam setelah Back To ZEROBASE di rilis, film tersebut sudah mengantongi beberapa pencapaian berikut.
1. Most Liked & Viewed 2023 Teaser by a K-Pop Group
2. Most Liked 2023 Teaser by a K-Pop Act
3. Only Teaser by a K-Pop Act to Surpass 200k & 300k Likes in 2023

Sebagai boy grup yang belum debut, merupakan suatu kebanggaan mendapatkan beberapa pencapaian untuk film yang dirilisnya. Hal ini menandakan bahwa banyak penggemar yang menantikan mereka.

Baca Juga: Siapa Sangka Menu Sarapan Quaker Oatmeal Bisa Jadi Racikan Skincare, Wajah Glowing Dalam Waktu Singkat

Film Back To ZEROBASE menampilkan konsep unik, segar, dan ceria dimana dalam video diawali dengan scene anggota memakai pakaian serba putih dan bersenang-senang seperti anak muda pada umumnya.

Mulai dari bermain air, mendengarkan musik, membaca buku, bersenang-senang dan berbagai hal lainnya yang menunjukkan kebebasan anak muda dapat dilihat dalam video yang diunggah pada 15 Juli 2023 semalam.

Penggemar dimanjakan oleh visual 9 anggota ZB1 yang dikemas dengan apik dalam video tersebut. Konsep dan editan video yang mendukung membuat penggemar semakin tidak sabar menunggu kejutan selanjutnya.

Baca Juga: Live Streaming Quarterfinal Indonesia Open 2023, Berikut Link Nonton dan Jadwal Lengkap Pemain Indonesia

Selaras dengan album debut ZB1 yang berjudul Youth in the Shade, film Back To ZEROBASE menayangkan keindahan di masa muda dan banyak misteri lainnya yang belum terpecahkan.

Tagar Back To ZEROBASE trending di Twitter sejak dirilisnya semalam hingga saat ini. Hal ini menunjukkan popularitas ZB1 sebagai boy grup global dengan anggota yang berasal dari beberapa negara.

Selain itu, Tagar mengenai Zang Hao yang merupakan center boy grup tersebut juga meramaikan dunia maya Twitter. Penggemar merasa terbuai oleh visual yang disuguhkan melalui video tersebut.

Back To ZEROBASE sepertinya akan mengejutkan penggemar dengan pencapaiannya, karena hingga kini sudah ada pencapaian baru yaitu mencapai 1 million view di weibo.

ZEROBASEONE atau ZB1 juga disebut-sebut sebagai kelahiran idola generasi ke-5 yang mana hal ini menuai banyak sekali tanggapan.

Ada yang merasa bahwa terlalu cepat untuk menyebutnya sebagai generasi ke-5 mengingat generasi ke-4 baru saja dimulai. Ada juga yang menyambut penuh antusias sebagai awal dimulainya generasi ke-5.

ZB1 yang belum resmi melakukan debut sudah memiliki banyak sekali penggemar lokal hingga global. Banyak yang menantikan perjalanan boy grup ini setelah dirilisnya Back To ZEROBASE.***(Rohma Roifatunnisa’)

Rekomendasi