Krisis Bek Tengah, Chelsea Tolak Tawaran Brighton untuk Levi Colwill Setelah Ditinggal Koulibaly ke Liga Arab


inNalar.com –
Chelsea dikabarkan akan kehilangan bek tengah mereka yaitu Koulibaly yang akan hengkang ke liga Arab.

Hal ini tentu membuat Chelsea ketar-ketir untuk mempersiapkan penerus bek handal itu.

Salah satu opsi yang mereka miliki yaitu dengan memaksimalkan potensi Levi Colwill yang berusia masih belia.

Baca Juga: Khutbah Idul Adha 2023: Meluluhkan Hati Muslim Lewat Makna dan Pesan Tersirat di Balik Simbol Rangkaian Haji

Pemain belakang itu musim lalu dipinjamkan ke Brighton di Premier League dan tampil impresif dengan bermain 17 kali.

Karena terlihat menjanjikan, tentu The Blues tidak mau melepas Levi Colwill dengan mudah.

Apalagi ditambah hijrahnya Koulibaly membuat lubang pertahanan mereka semakin nyata.

Baca Juga: Wajah Bebas Noda, Cara Membuat Racikan Penghilang Flek Hitam dengan Cepat Cuma Pakai Asam Jawa dan Lemon

Mereka telah menolak tawaran £30 juta dari Brighton untuk bek muda mereka.

Hal itu lantaran, menurut mereka pemain beliau itu lebih mahal dari harga tersebut.

Levi Colwill adalah salah satu talenta terbaik di akademi Chelsea.

Dia bermain sebagai bek tengah dan juga bisa bermain sebagai bek kiri.

Pemain itu lahir di Southampton pada 26 Februari 2003 dan bergabung dengan Chelsea sejak usia sembilan tahun.

Chelsea berniat mempertahankan Colwill dan menawarkan kontrak baru kepadanya.

Namun, Colwill menginginkan jaminan waktu bermain yang lebih banyak dan tidak puas hanya menjadi cadangan.

Hal ini yang membuat Brighton tidak menyerah begitu saja dan akan mengajukan tawaran lagi yang lebih tinggi untuk Colwill.

Mereka yakin bahwa Colwill bisa menjadi pilar pertahanan mereka di masa depan.

Sementara itu, Colwill sendiri belum memberikan keputusan apakah dia mau bertahan di Chelsea atau pindah ke klub lain. 

Dia juga masih menunggu perkembangan situasi di Chelsea dan melihat apakah dia bisa mendapatkan tempat di tim utama.***(Dadang)

Rekomendasi