Hal Sepele Ini Ternayata akan Memicu Diabetes Melitus Pada Usia Muda, Hindari Selagi Sehat!

inNalar.com – Untuk mengecek kadar gula tidak puasa jika kadar gula diatas 200 mg kemungkinan terjadi penyakit diabetes melitus apalagi jika terdapat keluhan-keluhan dengan tanda dan gejala yang mengarah pada diabetes melitus di usia muda. 

Diabetes melitus atau biasa dikenal dengan kencing manis disebabkan karena gula dalam aliran darah yang banyak setelah itu dibuang melalui ginjal dan buah dengan melakukan buang air kecil/kencing. 

Meskipun diabetes melitus merupakan penyakit yang sangat lama untuk sembuhnya atau bahkan tidak bisa sembuh.

Baca Juga: Siapa Tentara Bayaran Wagner di Perang Rusia Ukraina? Berikut Profil dan Total Gajinya dalam Sebulan

Tetapi bagi penderita diabetes melitus harus bisa menjaga pola hidup yang sehat dan pola makan untuk menjaga kestabilan kadar gula darah, karena banyaknya anak muda yang mengkonsumsi makanan dengan tinggi kadar gula seperti cake atau roti.

Untuk mengatur makan seorang penderita diabetes melitus dapat mengkonsumsi makanan apa saja dengan syarat tidak berlebihan dan menjaga pola makan yang lebih baik serta sehat bagi tubuh. 

Menurut dr.Clarin Hayes dalam kanal YouTube miliknya, penyakit diabetes melitus pada anak muda tidak bisa disembuhkan atau sembuh total, hanya bisa mengontrol agar kadar gula tetap seimbang.

Baca Juga: Bolehkah Penderita Diabetes Melitus Berbekam? dr Zaidul Akbar Jelaskan Logika Sederhana Ini

Obat yang disetujui untuk dikonsumsi bagi penderita diabetes melitus adalah metformin dan insulin adalah alternatif dai obat diabetes melitus.

Gampang lapar pada penderita diabetes melitus bisa terjadi karena ada resistensi insulin walaupun gula darah tinggi tapi ketika terjadi resistensi insulin.

Resistensi insulin atau kekurangan insulin menurut dr. Clarin Hayes gula dalam darah tidak bisa digunakan sebagai sumber energi oleh sel-sel tubuh.

Baca Juga: Cak Nun Alami Pendarahan Otak dan Dilarikan ke Rumah Sakit, Guntur Romli: Semoga Hanya Kelelahan Biasa

Walaupun gula terdapat di dalam darah tinggi tidak bisa memanfaatkan karena tidak ada insulin. 

Awalnya bagi penderita diabetes pada anak muda  akan gemuk atau berat badan akan naik karena makan yang terlalu banyak tetapi pada akhirnya akan mengurus/berat badan turun.

Karena begitu tingginya gula dalam darah maka tubuh akan berusaha untuk mengeluarkannya melalui air seni/urine.

Banyaknya kencing akan mengakibatkan kurangnya cairan di dalam tubuh sehingga penderita diabetes melitus akan merasakan haus terus menerus.

Jika anda sudah terkena gejala-gejala tersebut dengan ditambahi faktor resiko bagi anak muda seperti kelebihan berat badan atau obesitas maka anda harus periksa ke dokter dan melakukan check up.

Faktor resiko yang dapat meningkatkan kadar gula darah yaitu kolesterol dalam tubuh yang meningkat.***(Faizzatun Nazira)

Rekomendasi