

inNalar.com- Badan Pusat Statistik (BPS) mencatatkan, bahwasannya di Indonesia terdapat 3,65% penfuduk yang mengalami buta huruf.
Buta huruf atau buta aksara merupakan ketidakmampuan seseorang dalam membaca maupun menulis di kehidupan sehari-hari.
Di Indonesia angka buta huruf tertinggi terjadi di provinsi Papua, dimana fasilitas pendidikan di sana dinilai masih minim.
Baca Juga: Ternyata Komedo Membandel Bisa Hilang dalam Waktu 2 Hari, Cukup dengan Cara Seperti Ini!
Sedangkan provinsi Sulawesi Utara dinilai memeiliki tingkat buta huruf yang paling sedikit yaitu sebesar 0,19%.
Angka buta huruf di Indonesia, termasuk Jawa Tengah dan Jawa Timur, tercatat terdiri dari penduduk yang berusia dewasa dan juga berusia 15 tahun keatas.
Dilansir dari BPS, Berikut ini kami sajikan 7 provinsi di Indonesia yang memiliki tingkat buta huruf tertinggi.
Baca Juga: Resmi Diterapkan! Kurikulum Merdeka Memfokuskan Hal Ini dalam Proses Pembelajaran Peserta Didik
1. Papua
Faktor penyebab kasus buta huruf di Papua yang tinggi adalah kualitas pendidikan di sana yang masih terbilang rendah.
Hal ini dibuktikan oleh data yang dicatatkan oleh BPS, bahwa Papua mengalami kasus buta huruf sebesar 18,81%.
2. Nusa Tenggara Barat
Salah satu faktor penyebab kasus buta hurud di Nusa Tenggara Barat ialah faktor infastukturnya yang minim dan lemahnya sumber daya manusia.
Nusa Tenggara Barat tercatat memiliki kasus buta huruf sebesar 11,03% yang didominasi di kabupaten Lombok Tengah dan juga Lombok Utara.
Baca Juga: Bukan Palembang, Inilah Daerah Paling Bebas Pengangguran dan Kemiskinan di Sumatera Selatan
3. Sulawesi Selatan
Faktor perekonomian menjadi salah satu sebab Sulawesi Selatan mengalami kasus buta huruf tertinggi ketiga di Indonesia,
Tercatat, Sulawesi Selatan masih memiliki kasus buta huruf dengan persentase 6,69% dari usia dewasa hingga remaja.
4. Jawa Timur
Menurut data BPS, angka buta huruf di Jawa Timur menduduki posisi pertama di pulau Jawa.
Diketahui Jawa Timur masih memiliki 6,68% angka buta huruf per bulan Mei, 2023.
Baca Juga: Inilah Deretan Tugu Kontroversial di Indonesia yang Menghabiskan Dana Fantastis
5. Sulawesi Barat
Sulawesi barat menjadi provinsi kelima yang mengalami kasus buta huruf tertinggi di Indonesia.
Berdasarkan data BPS, Sulawesi Barat tercatat memiliki sebesar 6,18% tingkat kasus buta huruf.
6. Kalimantan Barat
Kalimantan Barat merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang masih memiliki tingkat kasus buta huruf tertinggi di Indonesia.
Terbukti bedasarkan data BPS, Kalimantan Barat masih memiliki tingkat buta huruf sebesar 6,04%.
7. Jawa Tengah
Provinsi ketujuh yang masuk dalam daftar kasus buta huruf tertinggi di Indonesia selanjutnya adalah Jawa Tengah.
Jawa Tengah masih mencatatkan angka buta huruf sebesar 5,74% di Indonesia.
Dengan begitu Jawa Tengah merupakan provinsi kedua seetalh Jawa Timur yang masih memiliki angka buta huruf tertinggi di pulau Jawa.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi