Bingung Mau Kemana? Inilah 7 Rekomendasi Tempat Wisata Pantai Indah Populer di Pacitan Jawa Timur

inNalar.com – Tempat wisata di pacitan merupakan destinasi wisata yang dapat dikembangkan menjadi salah satu tempat piknik yang wajib dikunjungi saat waktu liburan dan cocok bersama dengan keluarga, teman, dan pasangan.

Secara geografis kabupaten pacitan terletak di ujung Barat Daya Provinsi Jawa Timur, wilayah tersebut tepatnya di bagian Utara berbatasan dengan Kabupaten Ponorogo.

Anda bisa menemukan wisata alam seperti sungai, pantai, air terjun hingga gua, menariknya anda tidak perlu menghabiskan banyak biaya untuk mengunjungi tempat wisata pacitan. 

Baca Juga: Surabaya Lewat! Ternyata Ini 5 Kota Terkaya di Jawa Timur, Nomor 1 Punya Industri Rokok Terbesar di Indonesia

Pertama Pantai Pangasan pacitan, merupakan sebuah tempat wisata air yang menghadirkan pemandangan yang sangat indah apalagi ditambah dengan hadirnya sebuah tebing batu yang cukup tinggi di sisi timur dan sisi barat.

Tebing batu tersebut biasanya disebut dengan gunung lanang dan gunung ganjuran, yang paling menakjubkan dari Pantai Pangasan adalah tidak adanya pasir pantai yang ada hanya bebatuan karang dengan ukuran yang beragam.

Kedua Pantai Klayar pacitan, merupakan salah satu objek wisata alam yang wajib dikunjungi, destinasi dari Pantai Klayar juga disebut sebagai objek wisata terbaru yang lagi populer di jawa timur.

Baca Juga: Berikut 4 Kota di Papua yang Butuh Perhatian Khusus, Bikin Miris! Penduduknya Banyak yang Buta Huruf

Keindahan dari Pantai Klayar pacitan memiliki luas dengan batu-batu karang yang unik di area Pantai Klayar juga terdapat seruling laut yang hanya bisa di dapatkan di Pantai Klayar, sebuah batu karang besar yang mempunyai celah. 

Ketiga Sungai Maron pacitan, objek wisata Sungai Maron pacitan merupakan salah satu tempat wisata pilihan saat anda berada di pacitan, keunikan dari Sungai Maron pacitan adalah membentang sepanjang 4,5 dan memiliki kedalaman mencapai 20 m.

Menyusuri Sungai Maron pacitan membuat sensai layaknya menjelajah sungai amazon, anda bisa menggunakan perahu sewa selanjutnya anda bisa menikmati pemandangan di atas perahu dan menyusuri Sungai Maron pacitan.

Baca Juga: Disebut Maldives Ala Indonesia, Resort di Kalimantan Timur Ini Jadi Salah Satu Resort Apung Terbaik di Dunia

Anda bisa menikmati perahu sewa selama 40 menit hingga 1 jam untuk melihat pemandangan Sungai Maron pacitan, anda juga bisa dipandu oleh tour guide.

Keempat Pantai Kasap pacitan, Pantai Kasap sering disebut miniaturnya Raja Ampat, Pantai Kasap terletak di Dusun kentro Desa Watukarung Kecamatan Pringkuku Pacitan.

Pantai Kasap memiliki keindahan yang mempesona dengan air lautnya yang berwarna biru, anda bisa menikmati pemandangan Pantai Kasap dari atas bukit yang ada di samping Pantai Kasap. 

Kelima Curug Grojogan Duwur pacitan, berada di Dusun Barong Kulon Desa Candi Kecamatan pringkuku Kabupaten Pacitan, anda akan merasakan keindahan alam yang memukau bahkan keindahan alam yang disuguhkan sulit untuk dilupakan.

Keenam Pantai Watu Karang pacitan, merupakan pantai yang cukup tersembunyi, namun setelah anda tiba di Pantai Watu Karang Rasa lelah akan terbayarkan dengan pemandangan pulau karang setra pantai yang benar-benar bersih. 

Ketujuh Mentahi Hili pacitan, tempat wisata ini merupakan kolaborasi antara perhutani dengan pemerintah daerah setempat, letak Mentahi Hili terletak di teluk pacitan yang cocok dikunjungi bersama keluarga, pasangan dan juga teman.***

Rekomendasi