

inNalar.com – Wahana wisata atau taman hiburan merupakan tempat yang wajib dikunjungi oleh keluarga semasa liburan.
Meski begitu banyak pilihan wahana wisata di luar sana, beberapa tempat yang dulunya ramai pengunjung sekarang telah tutup permanen akibat beberapa hal.
Dilansir dari kanal YouTube Daftar Populer, ini dia rangkuman 5 wahana wisata yang dulunya ramai namun sekarang terbengkalai:
1. Wonderia
Wonderia adalah taman hiburan keluarga terbesar dan termegah di Jawa Tengah yang terletak di Semarang dan dibangun pada tahun 2004.
Pada kala itu, taman hiburan ini berhasil memikat banyak pengunjung berkat variasi hiburan yang diberikan.
Namun, pada tanggal 15 November 2007, setelah terjadi kecelakaan serius pada salah satu wahana balon udara yang memakan beberapa korban luka-luka.
Akibat kejadian tersebut, polisi berhasil meringkus 3 pegawai taman hiburan sebagai tersangka dan tempat seluas 9 hektar ini pun ditutup sehingga terbengkalai.
2. Suroboyo Carnival Park
Suroboyo Carnival Park merupakan taman karnaval di Surabaya, Jawa Timur dengan 8 hektar yang dibangun megah pada tahun 2014.
Karena minimnya pengunjung dan dampak pandemi COVID-19, pemerintah setempat memutuskan untuk menutup permanen wahana hiburan ini meski dikelola oleh pihak swasta.
3. Kampung Gajah Wonderland
Kampung Gajah Wonderland yang berlokasi di Bandung, Jawa Barat, merupakan tempat wisata yang populer baik dari dalam negeri maupun luar negeri.
Sayangnya, pada bulan Mei tahun 2018, Kampung Gajah mengakhiri kegiatan operasionalnya setelah mengalami kebangkrutan dan terbengkalai.
4. Depok Fantasi Waterpark
Depok Fantasi Waterpark atau Aladdin Waterpark di Depok juga mengalami nasib serupa.
Taman bermain air luas ini bertema Arab ini dulunya jaya karena tema yang diberikan, begitupula sejarahnya yang menjadi tempat hiburan pertama dan terbesar di Grand City Depok.
Tempat rekreasi air ini pun ditutup sejak awal pandemi COVID-19 karena bangkrut, dan sekarang hanya menyisakan satu bangunan mini yang berfungsi sebagai mesin ATM.
5. Taman Remaja Surabaya
Taman Remaja Surabaya merupakan taman hiburan yang pernah ramai dikunjungi berkat wahana yang diberikan dan juga pertunjukkan seni yang dipertontonkan.
Namun, taman ini telah ditutup sejak 2018 karena penunggakan pajak, juga menyisakan banyak cerita seram.
Kabar baiknya, taman ini direncanakan akan dibuka kembali oleh Walikota Surabaya Eri Cahyadi, setelah direnovasi pada akhir 2023 nanti.
Sekian daftar wahana wisata yang dulunya populer namun sekarang tutup karena menghadapi masalah kebangkrutan, kurangnya pengunjung, dan terbengkalainya fasilitas.
Meski begitu, tidak menutup kemungkinan bahwa pemerintah akan membuka tempat wisata ini kembali atau menggantikannya dengan yang baru untuk membangun nostalgia pengunjungnya.***