Bikin Pasien Auto Sembuh! Rumah Sakit di Surabaya ini Punya Kamar Bak Hotel Mewah, Harganya 12 Juta Permalam

inNalar.com – Berdasarkan data BPS, Surabaya memiliki jumlah tenaga medis paling banyak di Jawa Timur.

Maka tak heran jika ada banyak rumah sakit tersebar di Kota Surabaya. Ada beragam fasilitas yang ditawarkan, mulai dari yang standar hingga yang nampak seperti di luar nalar.

Ada rumah sakit di Jawa Timur yang menyediakan fasilitas bak hotel mewah, salah satunya adalah rumah sakit National Hospital Surabaya.

Baca Juga: Kaum Mendang-Mending Minggir! 1 Unit Rumah di Perumahan Elit Surabaya Ini Bisa Capai 2 Milliar Rupiah!

Rumah sakit ini berada di daerah Boulevard Famili, kecamatan Wiyung, Surabaya, Jawa Timur.

Keunggulan yang ditawarkan oleh National Hospital Surabaya ini salah satunya ialah menyediakan fasilitas rumah sakit yang dilengkapi dengan teknologi mutakhir.

Salah satu fasilitas tercanggihnya adalah ruang kamar inap bernama Signature Suite yang disebut memiliki konsep smart room yang terintegrasi dengan perangkat Google Nest.

Baca Juga: Jumlah Orang Pintar di Bandung Kalah Jauh dengan Kota Paling Tajir se-Jawa Barat Ini, Bisa Tebak?

Kamar rawat inap ini dilengkapi dengan kendali voice command, yang membuat seluruh perangkat di dalam kamar bisa dikendalikan hanya dengan suara tanpa harus menyentuh barangnya.

Dengan konsep kamar inap berteknologi Google Nest smart room ini, pasien National Hospital Surabaya dapat merasakan kenyamanan dan kemudahan.

Tak cuma berteknologi canggih dengan konsep smart room, kamar inap Signature Suite ini miliki fasilitas yang luar biasa di dalamnya.

Baca Juga: Wow! Bali Punya Restoran Bawah Laut Terbaik di Dunia, Raih Juara 1 di Ajang TripAdvisor Traveller Awards

Layaknya hotel mewah, kamar mandi yang ada di ruang inap Signature Suite dilengkapi dengan amenities yang bisa digunakan oleh pasien.

Selain itu, rumah sakit National Hospital Surabaya pun sediakan fasilitas lainnya yang bikin berhenti geleng-geleng kepala.

Pasalnya, kamar inap seharga 12 juta permalam ini menyediakan smart tv yang terhubung dengan perangkat Google Nest, charger tanpa kabel.

Bagaimana tak seperti di hotel, rumah sakit ini juga menyediakan peralatan kopi disertai perlengkapan kopi dan teh yang bikin pengunjung berasa sedang di hotel mewah.

Tak jauh dari tempat tidur pasien, disediakan pula area sofa dan tempat duduk yang bisa digunakan agar pendamping pasiennya tetap nyaman,

Ada pula meja makan yang disediakan dengan gaya furniture modern, bisa bikin pasien dan pendampingnya merasa layaknya berada di rumahnya sendiri.***

Rekomendasi