Habiskan Rp 24,88 Triliun, Jalan Tol Cilacap – Yogyakarta Akan Segera Dibangun Pada 2024

inNalar.com – Jalan tol telah menjadi bagian penting dalam sistem transportasi di banyak negara karena memberikan manfaat dalam mengatasi kemacetan, mendukung pertumbuhan ekonomi, dan memperlancar distribusi barang dan jasa.

Di beberapa negara, jalan tol juga menjadi alternatif yang efisien dan cepat bagi perjalanan jarak jauh dan antarkota.

Keberadaan jalan tol bertujuan untuk mengurangi kemacetan, mempercepat perjalanan, dan meningkatkan keselamatan pengguna jalan.

Baca Juga: Bak Kampung Mati, Puluhan Rumah Mewah dan Unik di Kaki Gunung Salak, Jawa Barat Ini Ditinggal Begitu Saja?

Sebagai jalan berbayar, pengguna jalan harus membayar tarif tol sesuai dengan jarak yang ditempuh untuk menggunakan jalan tol tersebut.

Jalan Tol Cilacap – Yogyakarta merupakan salah satu proyek penting pembangunan infrastruktur di Indonesia, khususnya di Provinsi Jawa Tengah.

Jalan Tol ini akan menghubungkan Yogyakarta di bagian timur dan Cilacap di bagian barat Jawa Tengah dan memiliki panjang sekitar 121,75 kilometer.

Baca Juga: TPA Pinyungan Tutup, Pemerintah Yogyakarta Siapkan Alternatif Penanganan Sampah

Pembangunan Jalan Tol Cilacap – Yogyakarta ini memiliki dua tahap, untuk tahap yang pertama akan dibangun dari Cilacap – Purworejo dan tahap kedua dibangun dari Purworejo – Yogyakarta dan diprediksi akan selesai pada 2026 mendatang.

Kementerian PUPR dengan Jasa Marga sedang mempersiapkan pembangunan jalan tol ini, yang akan dimulai pada 2024 mendatang.

Dengan anggaran sebesar Rp 24,88 triliun, Jalan Tol Cilacap – Yogyakarta diharapkan dapat bertahan hingga 50 tahun kedepan.

Baca Juga: Mangkrak dan Telan Dana Fantastis, Nasib Tol Senilai Rp 24,6 Triliun di Gilimanuk-Mengwi di Ujung Tanduk

Jalan tol Cilacap-Yogyakarta akan memiliki tiga lajur untuk setiap arah dan akan dibangun dengan menggunakan teknologi konstruksi yang modern.

Jalan tol ini akan menjadi bagian dari Jalan Tol Trans Jawa dan akan menjadi jalur alternatif yang lebih cepat dan nyaman untuk perjalanan dari Cilacap menuju Yogyakarta.

Pembangunan jalan tol ini akan memiliki dampak yang positif bagi perekonomian Jawa Tengah, seperti meningkatkan konektivitas antara Cilacap dan Yogyakarta, yang akan membuka peluang baru bagi investasi dan perdagangan.

Jalan tol ini juga akan menciptakan lapangan kerja baru dan akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di sekitar jalan tol.

Jalan Tol Cilacap – Yogyakarta adalah proyek infrastruktur yang penting bagi Jawa Tengah. Jalan tol ini akan meningkatkan konektivitas, perekonomian, dan kesejahteraan masyarakat di Jawa Tengah.

Namun untuk pembangunan jalan tol ini memberi dampak negatif bagi desa-desa di daerah terdekat, terdapat 41 desa di Purworejo yang terkena dampak pembangunan ini.

Pemerintah setempat akan memberikan ganti rugi terhadap desa yang terkena dampak pembangunan jalan tol gersebut.***

(Alif Agusta)

Rekomendasi