

inNalar.com – Tidak hanya di kota-kota besar saja yang tersedia mall termewah. Tapi di Jambi juga terdapat mall yang luar biasa.
Di Jambi tersedia tiga mall mewah yang bisa dikunjungi masyarakat pada akhir pekan atau hari kerja.
Mall termewah di Jambi ini menawarkan berbagai fasilitas yang bikin betah dan tak mau beranjak dari sana.
Baca Juga: Gokil! Bangunan di Jambi Ini Jadi yang Terluas se-Asia Tenggara, Borobudur Lewat?
Mall termewah tersebut tekenal dengan bangunannya yang mirip dengan istana kerajaan.
Bahkan tak sedikit pula konten kreator yang membuat review di mall mewah yang ada di Jambi ini.
Pasalnya, di dalam mall termewah yang ada di Jambi ini tersedia gerai makanan, fashion hingga kosmetik ternama.
Berikut tiga mall termewah di Jambi yang dikutip dari Youtube Potret Channel MHas.
1. Jambi Town Square Mall
Mall yang berada di Jalan Kapt. A. Bakaruddin No.88, Simpang III Sipin, Kecamatan Kota Baru, Kota Jambi ini merupakan mall termewah.
Jambi Town Square Mall mempunyai gedung yang cukup megah dan paling mencolok di Jambi.
Baca Juga: 3 Jam dari Kota Gorontalo, Pulau Terpencil Ini Punya Keindahan Alam Menakjubkan: Berbentuk Love
Dibangun tahun 2010, mall mewah ini mempunyai luas 42.880 meter persegi.
Jambi Town Square Mall terdiri dari 6 lantai yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas.
Fasilitas yang ada seperti KFC, Ace Hardware, Informa, Chatime, Solaria dan sebagainya.
2. Jambi Prima Mall
Mall mewah yang ada di Jambi ini mempunyai desain interior yang menarik dipandang mata.
Pasalnya kemewahan mall ini hampir tidak ada yang menyamainya di Jambi.
Tersedia berbagai tenant yang bisa menjadi salah satu tempat berbelanja kebutuhan sehari-hari.
Ada juga pusat hiburan seperti bioskop yang cukup luas dan bisa menampung banyak pengunjung.
Gerai makanan yang tersedia yakni KFC, Pizza Hut, dan Richeese, serta masih banyak lainnya.
Berlokasi di Jalan Jend. Sudirman No.90, Talang Jauh, Kecamatan Jelutung, Kota Jambi.
3. Lippo Plaza Jambi
Lippo Plaza Jambi merupakan salah satu mall mewah yang ada di Jambi dan menjadi pusat perbelanjaan idola masyarakat.
Lippo Plaza Jambi berlokasi di Jalan Mayor Abd. Karta Wirana, Budiman, Kecamatan Jambi Timur, Kota Jambi.
Mall tersebut dilengkapi dengan pusat hiburan seperti bioskop dan supermarket yang cukup lengkap.
Di mall ini juga terdapat beberapa gerai makanan dan fashion ternama.
Seperti CFC, Colorbox, Matahari Department Store dan masih banyak lagi untuk memanjakan pengunjung.***