

inNalar.com – Kab Mojokerto memiliki sebuah destinasi wisata belanja terunik di Jawa Timur, yaitu pasar tradisional Keramat.
Kabarnya, pasar Keramat di Mojokerto hanya buka pada hari Minggu legi jam 06.00 sampai dengan 12.00 WIB.
Pasar terunik di Mojokerto ini seolah bikin pengunjung terbawa suasana pasar di era Majapahit.
Baca Juga: Panjangnya Lebih dari 20 Ribu Km, Seberapa Rusak Jalan di Lampung yang Pernah Viral?
Jika anda adalah salah satu yang berminat untuk mencicipi berbagai wisata tradisional tempo dulu di pasar terunik di Mojokerto Jawa Timur ini, jangan lupa perhatikan rute terbaik untuk mengakses jalan menuju tempat tujuan.
Berikut adalah rute terbaik yang bisa jadi acuan untuk bisa menuju ke pasar Keramat yang ada di dusun Kramajetak, Pacet, Mojokerto, Jawa Timur.
Rute terbaik yang bisa diambil oleh pengunjung Pasar Keramat ialah dari arah wilayah Mojosari.
Baca Juga: Anggarannya 10 Triliun dari Swasta, Bandara Ini Permudah Haji Sekaligus Jadi Kebanggan Warga Kediri?
Jika titik perjalanan Anda dimulai dari Mojosari, maka ambilah arah barat menuju Jalan Cendrawasih.
Lalu, titik selanjutnya adalah telusuri Jalan Air Panas sepanjang 16 km, kemudian belok kiri menuju Jalan Merpati.
Setelah melihat ada Masjid Darussalam Wonokerto, beloklah ke kanan dan Anda pun akan sampai di Pasar Keramat yang letaknya ada di Dusun Kramajetak, Kec Pacet, Kab Mojokerto Jawa Timur.
Di depan gang sebelum memasuki area Pasar Keramat Pacet sudah ada papan besar, sehingga pengunjung tidak akan kebingungan untuk mengakses Pasar terunik di Mojokerto, Jawa Timur.
Jarak tempuh yang dilewati dari Mojosari menuju Pasar Keramat di Mojokerto ialah sekitar 17,2 kilo meter.
Apabila tidak terjadi kemacetan di sepanjang jalan menuju Pasar terunik di Mojokerto ini maka waktu tempuhnya hanya sekitar 35 menit saja.
Pastikan bensin kendaraan terisi penuh selama perjalanan menuju ke pasar tradisional terunik dan satu-satunya di Jawa Timur ini.
Ada beberapa titik SPBU yang bisa anda temui selama mengambil rute ini. Pertama, SPBU Mojosari yang berada di kiri jalan letaknya setelah RS Arofah Mojosari.
Kedua, SPBU di kiri jalan yang tak jauh lokasinya setelah adanya Tempat Pemakaman Cina.
Ketiga, ada SPBU di Jalan Air Panas yang bisa ditemui di sebelah kanan jalan dari arah rute Anda. Lokasinya tepat sebelum melewati RA 03 Al Khoiriyah.***