Jaraknya 47 Km dari Banyuwangi, Kawasan di Jawa Timur Ini Sering Disebut Little Afrika, Bisa Tebak Namanya?

inNalar.com – Kerap dikenal sebagai Little Afrika, kawasan taman nasional ini dihuni banyak flora dan fauna eksotis Jawa Timur.

Lokasinya yang ada di ujung Jawa Timur, membuat banyak orang tidak tahu jika ada padang savana yang cukup indah.

Bahkan banyak orang dari luar negeri mengunjungi taman nasional di Jawa Timur itu, untuk merasakan sensasi seperti di Afrika.

Baca Juga: Pulau Kecil dengan Sejuta Keindahan di Kalimantan Barat Ini Bak Pulau Pribadi, Memiliki Luas Pasir 4,80 Hektar

Untuk bisa menuju ke taman nasional di Jawa Timur itu, wisatawan bisa melalui jalur darat menggunakan kereta api atau pesawat dari Surabaya.

Tapi disarankan jika ingin menuju ke tempat tersebut lebih baik menggunakan kendaraan darat.

Diambil dari berbagai sumber, taman nasional di ujung Jawa Timur itu bernama Taman Nasional Baluran Situbondo.

Baca Juga: Terindah di Sulawesi Utara, Pulau Tak Berpenghuni di Likupang Ini Suguhkan Pesona Warna Laut Kristal Tosca

Meskipun berada di Situbondo, lokasi Taman Nasional Baluran juga berdekatan dengan Banyuwangi.

Taman Nasional Baluran terdiri dari hutan tropis tapi didominasi oleh sabana yang kering.

Sehingga tak heran tempat tersebut sering disebut seperti di kawasan Afrika.

Baca Juga: Heboh! Jawa Tengah Kini Miliki Rest Area Jalan Tol di Tengah Laut, Jadi yang Pertama di Indonesia?

Apabila datang pada musim kemarau, kondisi Taman Nasional Baluran akan cenderung kering.

Tapi ketika berkunjung pada musim hujan, Taman Nasional Baluran tampak lebih hijau dari biasanya.

Jangan lupa sebelum mengunjungi tempat tersebut untuk menyiapkan kamera, karena banyak spot yang bisa dijadikan tempat berfoto.

Dari jalan raya, masuk ke Taman Nasional Baluran cukup jauh sekira 15 menit menggunakan roda empat maupun kendaraan roda dua.

Apabila datang pada bulan Juli dan Agustus, maka akan melihat kawanan rusa untuk kawin.

Selain kamera, persiapkan juga pakaian pelindung dari teriknya matahari dan tongkat.

Sebab, akan ada banyak monyet ekor panjang yang bersiap untuk mencuri makanan yang dibawa.

Pengunjung dilarang untuk memberi makan hewan apapun yang ada di sana.

Jika ingin lebih lama lagi menikmati indahnya Taman Nasional Baluran, terdapat penginapan di kawasan tersebut.

Tapi jangan berharap ada fasilitas lengkap, sebab lokasinya jauh dari pusat keramaian masyarakat.

Taman Nasional Baluran buka setiap hari dan tiket masuknya hanya Rp 7.500.

Sedangkan untuk wisatawan asing tiket masuknya Rp 150 ribu.

Taman Nasional Baluran bisa menjadi altertatif untuk melihat hewan liar tapi tidak di dalam kandang.***

Rekomendasi