

inNalar.com – Sebagai upaya terus meningkatkan infrastruktur pengolahan air limbah, pemerintah kota Jambi membangun instalasi pengolahan air limbah.
Lokasi proyek instalasi pengolahan air limbah atau IPAL di Jambi ini berada di dua titik yakni Kecamatan Jambi Timur dan Kecamatan Pasar.
Sebenarnya proyek IPAL di Jambi sendiri mulai direncanakan sejak beberapa tahun yang lalu dan mulai dibangun pada tahun 2021 silam.
Pelaksanaan proyek instalasi pengolahan air limbah (IPAL) di Jambi ini dipercayakan kepada 3 perusahaan sekaligus.
3 perusahaan yang dipercaya untuk menggarap proyek instalasi pengolahan air limbah di Jambi ini adalah PT.Waskita, PT Adhi Karya, dan PT Brantas Abipraya.
Sebagai informasi, instalasi pengolahan air limbah merupakan sebuah struktur yang dirancang guna membuang limbah kimiawi dan biologis dari air.
Hal itu membuat air limbah dimungkinkan dapat digunakan pada aktivitas yang lainnya.
Kembali lagi ke proyek IPAL di Jambi, sebenarnya dari target awal, proyek ini telah rampung pada maret 2023 lalu.
Namun, hingga kini proyek instalasi pengolahan air limbah masih belum rampung.
Baca Juga: Hanya 42 Km dari Bandar Lampung, Peninggalan Purbakala Zaman Megalitik Ditemukan, Penasaran Apa Itu?
Padahal, biaya yang digelontorkan pemerintah untuk membangun proyek ini mencapai angka ratusan miliar yakni Rp256 Miliar.
Namun, sebelum itu terdapat permasalahan terkait dampak yang dihasilkan dari adanya proyek ini.
Dampak tersebut dirasakan oleh masyarakat sekitar akibat berlangsungnya proyek ini yaitu banyak jalan yang rusak.
Banyak warga sekitar mengeluhkan semenjak ada proyek ini, jalanan banyak yang berlubang.
Pada saat musim hujan, jalanan yang berlubang tergenang oleh air dan tentunya akan mengganggu pengendara yabg melintas.
Selain itu, pada saat cuaca panas kondisi jalan berdebu dan dapat mengganggu pernapasan warga sekitar.
Ada pula usaha di sekitar proyek yang tutup karena sepi pembeli akibat jalanan yang rusak.
Hal tersebut dikarenakan para pembeli malas melintas ke wilayah ini karena banyaknya jalan berlubang.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi