Taman Bunga Tertinggi di Sumatera Selatan Ini Hanya 15 Menit dari Kota Pagar Alam, Surganya Bunga Matahari

inNalar.com – Dempo Park, taman bunga yang ada di Kota Pagar Alam, Sumatera Selatan dengan pemandangan yang sangat indah.

Dempo Park ini diketahui berada pada ketinggian 1.800 mdpl dan menjadi taman bunga tertinggi di Sumatera Selatan.

Lokasi dari taman bunga Dempo Park ini berada di wilayah kaki Gunung Dempo, Kota Pagar Alam, Sumatera Selatan.

Baca Juga: Tenggelamkan 32 Desa! Bendungan Terpanjang se-Asia Tenggara Ini Ternyata Ada di Jawa Tengah, Lokasinya…

Diketahui pula bahwa Dempo Park, taman bunga tertinggi di Sumatera Selatan ini lokasinya juga berdekatan dengan Bukit Barisan.

Bukit Barisan sendiri merupakan jajaran gunung yang terbentang hingga mencapai panjang 1.650 km di Pulau Sumatera.

Tidak hanya dikenal sebagai taman bunga tertinggi di Sumatera Selatan, Dempo Park juga terkenal akan kebun tehnya.

Baca Juga: Baru 4 Tahun Beroperasi, Jembatan Terpanjang di Kalimantan Timur yang Dibangun Selama 15 Tahun Mendadak Tutup

Jam operasional dari Dempo Park yang ada di Kota agar Alam ini adalah mulai pukul 08.00 AM hingga 05.00 PM.

Wisatawan yang berkunjung dapat menikmati indahnya pemandangan hingga berbagai tanaman bunga yang mekar dengan indah.

Ketika baru masuk, wisatawan akan disambut dengan hamparan bunga matahari yang berwarna kuning dan sangat cantik.

Baca Juga: Rezeki Datang Tanpa Dicari! Segera Rutinkan 4 Amalan dari Syekh Ali Jaber Ini: Hutang Segunung Auto Lunas

Kemudian, terdapat sebuah terowongan unik yang terbuat dari bingkai logam dengan banyaknya tanaman rambat.

Salah satu bunga lain yang ada di Dempo Park ini adalah Bunga Kecubung, salah satu ikon Kota Pagar Alam.

Banyak spot foto bagus yang dapat dinikmati oleh wisatawan yang berkunjung ke taman bunga tertinggi di Sumatera Selatan.

Salah satu spot foto yang menjadi favorit wisatawan adalah Kuduk Betelugh, sebuah senjata khas dari Kota Pagar Alam.

Tidak hanya menyediakan banyak spot untuk berfoto, Dempo Park juga kerap dijadikan pilihan untuk piknik hingga berkemah.

Bukan hanya itu, aktivitas bersepeda hingga outbond juga dapat dilakukan di taman bunga tertinggi di Sumatera Selatan.***

 

Rekomendasi