

inNalar.com – Pembangunan jalan tol Padang-Pekanbaru di Sumatera Barat dibagi menjadi enam seksi yang berbeda.
Untuk seksi pertama, jalan tol yang menghubungkan Sumatera Barat dan Riau ini memiliki ruas sepanjang 28 kilometer.
Yang mana, letaknya nanti akan menjadi bagian dari Jalan Tol Padang-Sicincin di Sumatera Barat.
Salah satu ruas dari Jalan Tol Padang-Pekanbaru di ada yang telah diresmikan.
Ruas dari jalan tol tersebut yakni Seksi 6 Pekanbaru-Bangkinang yang membentang sepanjang 38 kilometer.
Baca Juga: Hubungkan Tiga Ruas Jalan Tol Sekaligus! Inilah Infrastruktur yang Berada di Pekanbaru, Riau
Menurut data yang dilansir dari laman pu.go.id, pembangunan jalan tol Padang-Pekanbaru di Sumatera Barat juga akan dilengkapi dengan terowongan tol.
Terowongan tol di Sumatera Barat ini nantinya diharapkan dapat mempersingkat waktu tempuh para pengendara di sana.
Dilansir dari beberapa laman web terpercaya menyatakan bahwa anggaran keseluruhan untuk proyek tol di Sumatera Barat ini berkisar Rp 78,09 triliun.
Yang mana sebesar Rp 9 triliun dari anggaran tersebut digunakan untuk pembangunan terowongan tol di sana.
Dilansir dari laman menpan.go.id, jalan tol seksi Padang-Sicincin di Sumatera Barat progres kontruksinya telah mencapai 36,57 persen.
Sedangkan progres dari pengadaan lahan yang digunakan untuk jalan tol ruas Padang-Sicincin diperkirakan sudah mencapai 85,82 persen.
Perkembangan proyek jalan tol Padang-Pekanbaru juga dinilai sangat signifikan, mulai dari pengadaan lahannya hingga progres kontruksinya.
Jika dilihat dari detail proyeknya, jalan tol yang menguhungkan Provinsi Sumatera Barat dan Riau ini bakal memiliki panjang sekitar 254,8 kilometer.
Dan rencananya, Jalan Tol Padang-Pekanbaru ini juga bakal tersambung dengan kelok sembilan di Sumatera Barat.
Selain itu, jalan tol penghubung Provinsi Sumatera Barat dan Riau ini juga akan melewati beberapa tebing curam di Lembah Anai.***
Baca Juga: Pembangunan Jalan Tol Cisumdawu di Jawa Barat Gunakan Geofoam Sebagai Bahan Utamanya, Ada yang Tau?
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi