Warga Indonesia Wajib Tahu! Ini Dia Sederet Pahlawan yang Tercetak di Mata Uang Kertas Rupiah

inNalar.com – Bank Indonesia telah menerbitkan berbagai macam seri uang kertas rupiah.

Mulai dari seri hewan, seri bunga, seri khusus, hingga yang sering kita lihat yaitu seri pahlawan.

Bank Indonesia lebih sering menggunakan seri pahlawan atau tokoh nasional pada uang rupiah.

Baca Juga: Uang Rusak Jangan Dibuang! 2 Kondisi Cacat Ini Tetap Bisa Jadi Cuan Mahal Jika Dibeli Kolektor

Hal ini merupakan bentuk penghormatan sekaligus mengingat kembali jasa para pejuang kemerdekaan Indonesia.

Sebab, duit bukan hanya bertujuan sebagai alat tukar, tetapi juga berfungsi sebagai media edukasi tentang sejarah.

Lalu, siapa sajakah pahlawan yang telah diabadikan wajahnya dalam mata uang kertas rupiah?

Baca Juga: 56 Tahun Keruk Nikel Sulawesi, Raksasa Tambang Sulsel Ini Kerap Diprotes Warga Gegara ‘Lahap’ Kebun Rakyat

Menghimpun sebagian informasinya dari kanal Youtube Bidzar Plays, berikut beberapa tokoh nasional dan pahlawan nasional yang tercetak pada uang kertas rupiah.

1. Presiden RI dan Wapres ke-1, Ir. Soekarno dan Dr. Mohammad Hatta

Ir. Soekarno dan Dr. Mohammad Hatta dicetak gambarnya pada uang kertas pecahan 100 ribu rupiah mulai dari tahun emisi 1999, 2004, dan 2016.

Selain di pecahan 100 ribu, kedua tokoh tersebut dicetak juga pada uang edisi khusus, yaitu edisi 75 ribu untuk memperingati 75 tahun Indonesia merdeka.

Baca Juga: Gaet Artajasa, BRI Luncurkan Fitur Cardless Withdrawal, Nasabah Bisa Sat Set Tarik Tunai Tanpa Kartu

 

2. Ir. Djuanda Kartawidjaja

Ir. Djuanda dapat ditemukan gambarnya pada pecahan uang 50 ribu rupiah.

Beliau merupakan mantan Perdana Menteri Indonesia terakhir, dan mantan Menteri Keuangan Kabinet Kerja 1.

Baca Juga: Tambang Emas Bengkulu ini Ada Sejak Kolonial Belanda, Kuras 33,5 Juta Kg Hanya Dalam Waktu 11 Tahun

3. Sam Ratulangi

Memiliki nama asli Dr. Gerungan Saul Samuel Jacob Ratulangi ialah tokoh yang biasa kita temui pada uang pecahan 20 ribu rupiah.

Beliau terkenal sebagai salah satu anggota PPKI dan merupakan Gubernur Sulawesi pertama.

4. Frans Kaisiepo

Frans Kaisiepo merupakan salah satu pahlawan yang wajahnya dapat ditemui pada uang 10 ribu rupiah.

Beliau ialah tokoh yang memperkenalkan kata ‘Irian’ singkatan dari Ikut Republik Indonesia Anti Netherlands.

5. M.H. Thamrin

Memiliki nama lengkap Mohammad Hoesni Thamrin merupakan seorang pahlawan dari tanah Betawi.

Wajah beliau dapat ditemui pada uang pecahan 2 ribu rupiah.

Demikian beberapa tokoh nasional yang tercetak pada uang kertas rupiah.

Semoga dapat membantu Anda untuk lebih mengenal pahlawan-pahlawan di Indonesia.***