

inNalar.com – Banten adalah salah satu provinsi di ujung Pulau Jawa dan berdekatan dengan DKI Jakarta.
Di Banten terdapat beberapa pabrik yang bergerak diberbagai bidang seperti konveksi, sepatu, garment dan lain sebagainya.
Kali ini, tim inNalar.com akan mengulik lebih dalam mengenai salah satu pabrik sepatu di Banten yang sempat tuai kontroversi.
Pabrik sepatu di Banten ini diprakarsai oleh PT PT Panarub Industry yang memproduksi sepatu dengan merk kenamaan Adidas.
Lokasi dari pabrik sepatu Adidas PT Panarub Industry ini berada di Karawaci, Kota Tangerang, provinsi Banten.
Berbicara mengenai sejarah, PT Panarub Industry ini didirikan pada tahun 1968.
Di awal-awal tahun berdiri, PT Panarub Industry ini memproduksi berbagai macam produk sepatu seperti LA Gear, Lily, dan lain-lain.
Pada tahun 1988, pabrik sepatu yang diprakarsai PT Panarub Industry ini mulai memproduksi merk sepatu Adidas.
Kembali lagi kontroversi dari pabrik sepatu terbesar di Banten ini dimana muncul tudingan pabrik sepatu PT Panarub Industry ini eksploitasi pekerja.
Sekjen Gabungan Serikat Buruh Indonesia menyebutkan bahwa PT Panarub Industry itu diduga melakukan diskriminasi dengan PHK karyawan dan pemotongan upah secara sukarela.
Diketahui bahwa baru-baru ini juga beredar kabar bahwa pabrik sepatu ini telah melakukan PHK 1.214 karyawannya.
Baca Juga: Buruh Adidas Lakukan Demo Akibat Pemotongan Upah, PHK Sepihak dan Pemaksaan Pengambilan Cuti Tahunan
Dampak dari banyaknya karyawan di PHK, PT Panarub Industry diduga memaksa karyawan yang masih tersisa untuk lembur.
Diketahui juga pada tahun 2023 ini, jumlah karyawan yang masih bekerja hanya menyisakan 6.600 dari 8.600 karyawan pada tahun 2022.
PHK yang dilakukan oleh PT Panarub Industry ini disebabkan oleh terjadi krisis ekonomi global, sehingga memicu berkurangnya job order.
Sementara itu krisis ekonomi global merupakan dampak dari kondisi pasca pandemi penyakit virus Covid-19 yang melanda hampir seluruh negara di dunia.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi