

inNalar.com – Proyek Bendungan Marangkayu di Provinsi Kalimantan Timur akahirnya dilanjutkan lagi pembangunannya pada tahun 2023 ini.
Lokasi dari pembangunan bendungan ini berada di Desa Seguntal, Kecamatan Marangkayu, Kutai Kertanegara, Kalimantan Timur.
Awalnya, proyek Bendungan Marangkayu di Kalimantan Timur pembangunannya sudah dimulai sejak tahun 2007 lalu.
Namun, karena adanya pembebasan lahan warga Desa Seguntal, Kecamatan Marangkayu yang belum terselesaikan.
Warga desa sejak saat awal pembangunannya sudah menanti-nanti mengenai kejelasan pembebasan lahan yang tak kunjung tuntas.
Sebab itulah, walaupun kontruksi bangunan bendungan sudah hampir 100%, pembangunannya tidak dilanjutkan kembali, dan berakhir mangkrak selama beberapa tahun.
Baca Juga: Harganya Capai Rp450 Juta! Ini Segudang Manfaat Pohon Pule yang Ditanam di Halaman Istana IKN
Melansir dari laman web pu.go.id, proyek Bendungan Marangkayu di Kalimantan Timur ternyata menelan anggaran sebesar Rp 589 miliar.
Dari sisi kontruksinya, bendungan tersebut dipastikan akan memiliki kapasitas tampungan sebesar 10 juta meter kubik, dengan luas genangan sebesar 232,51 hektare.
Direncanakan, Bendungan Marangkayu dapat menopang sistem irigasi persawahan di daerah sana.
Selain itu, bendungan yang ditargetkan memiliki kapasitas tampungan sebesar 10 juta meter kubik tersebut juga direncanakan sebagai sumber air baku bagi warga Bontang, Kalimantan Timur.
Melansir dari laman YouTube @NARATIF, menyebutkan bahwa pada kepemimpinan Presiden Joko Widodo, Bendungan Marangkayu akhirnya mendapatkan atensi, sebab masuk ke dalam proyek strategis nasional.
Targetnya, proyek lanjutan dari Bendungan Marangkayu, Kalimantan Timur tersebut mampu dioperasikan pada tahun 2024 mendatang.
Oleh sebab itu, akhirnya Pemerintah Pusat menggelontorkan dana sebesar 16 miliar lagi untuk penyelesaian permasalahan lahan dan kontruksi bangunan.
Pengerjaan lanjutan pembangunan bendungan pun digeber habis-habisan untuk memenuhi target selesai pada 2024 mendatang.
Bendungan Marangkayu di Kalimantan Timur diproyeksikan untuk pengembangan dan peningkatan Daerah Irigasi Marangkayu yang luas potensinya sebesar 3.000 hektare lebih.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi