

inNalar.com – dr Zaidul Akbar sering menjelaskan, kelapa merupakan salah satu buah yang sangat bagus untuk kesehatan.
Bukan hanya itu, kelapa mejadi salah satu buah yang sangat istimewa dalam Islam dan sering kita jumpai, tutur dr Zaidul Akbar.
Melansir dari YouTube dr Zaidul Akbar Official, dijelaskan ada beberapa manfaat dan khasiat dari kelapa.
dr Zaidul Akbar katakan, komposisi diantara kelapa muda dan tua itu sangatlah sempurna.
“Air kelapa itu, adalah minuman isotonik paling sempurna di dunia”,tambah dr Zaidul Akbar.
Perbedaan diantara kelapa tua dan muda adalah, dari segi airnya.
Baca Juga: Airnya Bisa Jadi Pengganti Cairan Infus? Simak 10 Fakta Unik dari Pohon Kelapa yang Jarang Diketahui
Air kelapa tua lebih ringan dari air kelapa muda, dan ternyata mengandung lebih banyak asam amino, terang dr Zaidul Akbar.
Meskipun kelapa termasuk minuman yang asam, akan tetapi kandungan asam di dalamnya seimbang, sehingga aman dikonsumsi.
dr Zaidul Akbar juga menyarankan, jika meminum air mineral atau yang lainnya, carilah minuman yang bersifat alkali.
Adapun manfaat dan khasiat dari kelapa kata dr Zaidul Akbar, ada beberapa, yakni:
1. Bermanfaat Untuk Jantung
dr Zaidul Akbar katakan, Daging kelapa, sangat bermanfaat untuk jantung.
Namun sayangnya, banyak yang menggunakan daging kelapa menjadi santan, dicampur untuk olahan makanan yang tidak sehat.
Padahal, jika santan langsung diminum, lemaknya sangat bagus untuk tubuh, tambah dr Zaidul Akbar.
2. Tekanan Darah
Manfaat kedua kelapa yakni, dapat menyeimbangkan tekanan darah.
Air kelapa memiliki komposisi natrium yang seimbang dengan kalium, sehingga baik untuk tekanan darah”. terang dr Zaidul Akbar
3. Pembentukan Gen
dr Zaidul Akbar menjelaskan, asam amino yang ada dalam kelapa, merupakan bahan baku untuk membuat gen, sehingga sangat bagus bagi seseorang yang sudah lanjut usia.
Inilah beberapa manfaat kelapa yang sudah dijelaskan oleh dr Zaidul Akbar.
Jika konsep kelapa dan airnya ini digunakan secara teratur, maka penyakit lama-lama akan hilang, karena pencernaan di perbaiki.
Hal itu karena pada setiap penyakit, biasanya datang dari pencernaan, maka dalam Islam protokol pencernaan sangat lengkap, jelas dr Zaidul Akbar.
dr Zaidul Akbar juga menambahkan, kelapa termasuk produk ciptaan Allah yang dikemas sangat rapi dan dilindungi.
Mulai dari serabut, batok kelapa, daging, hingga air nya, yang ternyata alasannya adalah kandungan dan manfaat kelapa yang banyak sekali.
Untuk itu, jangan sia-siakan kelapa yang menjadi isotonik terbaik di muka bumi ini dengan memanfaatkannya sebaik mungkin untuk menjaga kesehatan.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi