4 Jam dari Bogor, Ada Curug Paling Populer di Sukabumi Jawa Barat, Tersembunyi di Balik Aliran Sungai?

inNalar.com – Eksplorasi bentang alam terindah di Sukabumi, Jawa Barat tidak lengkap jika tak mampir ke curug raksasa yang satu ini.

Jaraknya 4 jam dari Kota Bogor, apabila kita menempuh perjalanan menggunakan mobil atau motor melalui Jalan Pelabuhan Ratu, Sukabumi, Jawa Barat.

Curug di pelosok Sukabumi, Jawa Barat ini cukup unik karena pengunjung akan disuguhkan perjalanan jalur air untuk bisa sampai di lokasi air terjun raksasa tersebut.

Baca Juga: Penyakit Mematikan, Stroke Bisa Serang Siapa Saja! dr Saddam Ismail Jelaskan 6 Cara Mudah Mencegahnya

Namanya adalah Curug Luhur Cikaso. Lokasinya berada di Desa Ciniti, Cibitung, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.

Untuk bisa sampai di curug Luhur Cikaso ini, kita perlu banyak mengandalkan google maps. Pasalnya, tidak ada plang besar mencolok yang bakal menjadi penanda kapan kita harus belok.

Curug di Sukabumi ini terbilang paling unik dan populer di pelosok Jawa Barat sebagaimana dilansir dari YouTube Ngulik Pakidulan.

Baca Juga: 2 Poin Penting Ini Bikin Erick Thohir Layak Jadi Kandidat Cawapres Terkuat Dampingi Prabowo Subianto

Usai pengunjung memarkirkan motor atau mobilnya, beberapa petugas yang berasal dari penduduk tersebut akan menawarkan dua jenis jalur menuju ke area lokasi air terjun.

Kedua jalur tersebut meliputi jalur darat alias jalan kaki dan jalur laut, yaitu menggunakan perahu penduduk lokal.

Meski kita bisa menempuhnya dengan jalur darat, pengalaman menikmati keindahan alam di Curug Luhur Cikaso, Sukabumi, Jawa Barat akan terasa lebih sempurna jika kita memilih jalur air.

Baca Juga: Gunakan Anggaran Rp23,5 Miliar, Proyek Rumah Sakit di Maluku Tak Tuntas Pengerjaannya, Kenapa?

Apabila kita memilih jalur air, maka biaya yang dikenakan untuk menaiki perahu curug tersebut sebesar Rp 65 ribu.

Pasalnya, kita akan melintasi jalur sungai yang bakal dipenuhi dengan lebatnya tanaman gantung di sebelah kanan maupun kiri lintasan kapal.

Akses jalur sungai menuju air terjun di Sukabumi, Jawa Barat ini hanya butuh waktu sekitar 10 – 15 menit.

Sesampainya di lokasi, kita akan disuguhkan pemandangan tiga air terjun raksasa yang mengalir dengan sangat deras dari tebing setinggi 80 meter.

Sebagai informasi, tiga air terjun yang mengalir di Curug Cikaso masing-masing memiliki namanya sendiri, yakni Curug Aseupan, Curug Meong, dan Curug Aki.

Curug Aseupan diyakini masyarakat lokal sebagai rumah Nyi Blorong, sedangkan Curug Meong diyakini sebagai tempat tinggal Eyang Santang.

Adapun Curug Aki dipercaya oleh masyarakat lokal sebagai tempat persemayaman Prabu Siliwangi.

Bebatuan kuning dan air berwarna hijau kebiruan menjadi ciri khas dari keindahan Curug Cikaso, Sukabumi, Jawa Barat.

Perlu diketahui bahwa kini kolam air terjun sudah tidak lagi diperbolehkan untuk berenang kecuali menggunakan pelampung, karena terdapat sisi kolam yang cukup dalam.

Objek wisata air terjun paling populer di Sukabumi, Jawa Barat ini cukup tersembunyi bukan hanya berada di balik jalur sungai.

Untuk bisa sampai ke lokasi curug tersebut, kita harus memasuki sebuah gang yang bakal melalui pemukiman penduduk.***

Rekomendasi