

InNalar.com – Prince Mateen, putera keempat Sultan Hassanal Bolkiah dikabarkan akan segera melepas masa lajangnya.
Prince Mateen, putera Sultan Brunei Darussalam ini sempat viral di Indonesia saat pandemi berlangsung.
Memiliki parasnya yang tampan dan gagah, Prince Mateen menjadi sosok yang diidolakan wanita Indonesia.
Baca Juga: Berburu Kuliner di Mall Sarinah Thamrin Jakarta, Cocok Buat Menikmati Weekend Bareng Keluarga!
Baru-baru ini dikabarkan bahwa Prince Mateen akan melangsungkan pernikahan dengan Anisha Isa pada Januari 2024 mendatang.
Pernikahan anak dari Sultan Brunei ini akan digelar dari tanggal 11-16 Januari 2024 dengan serangkaian adat istiadat kerajaan.
Berdasarkan foto yang beredar, Anisha Isa Kalebic merupakan sahabat dan teman kecil Pangeran. Foto kemesraan mereka berdua sering tersebar di sosial media.
Anisha Isa Kalebic terlihat mengenakan gaun dan kerudung berwarna hitam saat foto bersama dengan Prince Mateen pada pernikahan Puteri Azemah Bolkiah.
Foto itu diunggah di akun Instagram pribadi Pangeran Mateen dengan caption ‘So happy for my dearest big sister and BJB‘
Anisha Isa Kalebic sendiri merupakan cucu dari penasehat Sultan Brunei Darussalam, Sultan Hassanal Bolkiah.
Baca Juga: Mengenal Hewan Langka Misterius Asal Kalimantan Barat, Benarkah Ada Biawak Tak Bertelinga?
Tidak hanya itu, calon istri pangeran Brunei Darussalam ini juga mempunyai paras yang cantik dan rupawan.
Sempat dibully oleh netizen Indonesia saat viral dahulu, calon istri Prince Mateen merupakan sosok wanita yang mandiri.
Ramai beredar foto kebersamaan Pangeran Brunei dengan Anisha ini membuat calon istri Prince Mateen menon-aktifkan akun Instagramnya.
Lahir pada tahun 1994, Anisha Isa Kalebic tinggal di Bath, Inggris dan sedang membangun bisnis disana. Anisha Isa Kalebic sendiri telah menempuh pendidikan di Universitas Bath Inggris.
Di beberapa kesempatan terlihat Anisha Isa Kalebic juga sering menemani Prince Mateen menghadiri acara.
Netizen yang mendengar berita pernikahan Pangeran Brunei ini mengucapkan rasa bahagia dan sedih secara bersamaan. ***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi