Imbas Kawin Muda, Ternyata Kucing Bisa Rentan Alami Keguguran, Begini Pertolongan Pertama Buat Anabul

inNalar.com – Kucing rupanya juga memiliki usia terbaiknya untuk melahirkan, sangat disarankan untuk menunda kawin bagi si meong yang masih berada di bawah umur.

Pasalnya kucing yang belum genap setahun tetapi sudah dikawinkan akan rentang mengalami risiko keguguran.

Kelahiran prematur hingga melahirkan kitten yang berujung pada kematian menjadi salah satu faktor yang dikhawatirkan.

Baca Juga: Hati-hati Bisa Nular! Ini 3 Ciri-ciri Kucing Alami Penyakit Rabies yang Wajib Diperhatikan Pemiliknya

Namun perlu diketahui bahwa risiko keguguran dimiliki oleh setiap kucing hamil, baik itu kawin muda atau memang sudah usia produktifnya.

Jika kamu sedang menghadapi situasi genting ini hal pertama yang perlu kita lakukan adalah tetap tenang.

Lantas, bagaimana pertolongan pertama yang perlu dilakukan pemiliknya untuk menyelamatkan induk kucing yang alami keguguran?

Baca Juga: Pecinta Anabul Perlu Waspada! 4 Jenis Muntah Kucing Ini Wajib Diketahui, Nomor 3 Paling Berbahaya

Jika kamu memperhatikan si meong telah berada di masa waktu kelahirannya.

Namun peliharaanmu mengalami pendarahan vagina yang berkepanjangan disertai demam berujung tidak nafsu makan bisa jadi salah satu tanda kucing alami keguguran.

Pada saat meong mengalaminya, gejala lainnya yang terlihat adalah rasa tidak nyaman pada perutnya dan mengalami keputihan abnormal saat hamil.

Baca Juga: Jadi Boros Gegara Pelihara Anabul? Ini Dia Tips Menghemat Pasir Kucing Biar Awet

Situasi ini bisa menyebabkan kucing akan mengalami stres dan depresi. Penyebabnya bisa jadi karena adanya infeksi virus, bakteri, atau parasit.

Atau bisa juga ketidak siapan fisik dan mental anabul yang masih berusia di bawah 1 tahun.

Lantas jika hal ini terjadi, bagaimana pertolongan pertama buat kucing keguguran?

Baca Juga: Ganjar Pranowo Ngotot Ajukan Hak Angket, Pakar: Hasilnya Tak Dapat Batalkan Perhitungan Pemilu

Keputusan terbaik adalah membawa hewan peliharaanmu ke dokter hewan agar mendapatkan penanganan sigap dan maksimal.

Biasanya dokter hewan akan memberikan antibiotik dan cairan infus. Kamu sebagai pemiliknya bisa melakukan pertolongan pertama untuknya.

Di antaranya adalah membersihkan tubuh hewan peliharaan untuk menyingkirkan kotoran pada bulu yang menempel pada si meong.

Baca Juga: Anabul Keracunan? Begini Gejala Kucing Alami Keracunan dan Cara Pertolongannya!

Setelahnya pastikan kamu selalu memberikan nutrisi agar kucing tidak lemas pasca keguguran.

Tambahkan suplemen dan vitamin agar pemulihannya lebih cepat dan si mpus segera sehat kembali.***

Rekomendasi