dr Zaidul Akbar Bongkar Rahasia Keajaiban Minum Air Putih Sebelum Shalat, Apa Efeknya?

inNalar.com – dr Zaidul Akbar menjelaskan mengenai keajaiban minum air putih sebelum shalat.

Bersumber dari kanal Youtube Pro-You Channel, akan dibahas mengenai keajaiban minum air putih sebelum shalat yang dijelaskan oleh dr Zaidul Akbar.

dr Zaidul Akbar menyarankan untuk mencoba minum air putih sebelum shalat sebanyak satu gelas.

Baca Juga: Kenyang Tanpa Nasi, Inspirasi Menu Sahur Diet Simple Ini Mujarab Turunkan Berat Badan Saat Ramadhan 2024

Hal tersebut dikarenakan, pada saat kita shalat terdapat perubahan metabolisme di badan.

Selain itu, terdapat perubahan metabolisme atau perubahan suhu di bumi.

Maka, saat itu adalah waktu terbaik untuk memberikan yang hidup kepada badan kita berupa air.

Baca Juga: dr Saddam Ismail Membongkar 6 Pantangan Makanan untuk Penderita PCOS, Gak Boleh Makan Daging?

Jadi sebelum subuh satu gelas, sebelum dhuhur satu gelas, dan seterusnya.

Dalam satu hari kemungkinan setidaknya kita akan mengonsumis 300 ml hingga 500 ml air.

Efeknya, tubuh akan diperbaiki dan dibersihkan dari hal-hal kotor.

Maka dari itu, dr Zaidul Akbar menyarankan hal ini untuk dirutinkan setiap hari.

Diketahui bahwa air putih merupakan zat cair yang terdiri dari oksigen dan molekul hidrogen.

Adapun banyak manfaat yang bisa didapatkan ketika mengonsumsi air putih.

Jika tubuh mendapat cukup air putih, maka bisa mencegah dehidrasi, membantu produksi air liur, mengatur suhu tubuh, dan melancarkan pencernaan.

Selain itu, minum air juga membantu untuk melarutkan vitamin, mineral, dan nutrisi lain dari makanan yang dikonsumsi.

Maka dari itu, terdapat anjuran untuk mengonsumsi sekitar 3,7 liter air untuk pria dan 2,7 liter untuk wanita setiap harinya.***

Rekomendasi