

inNalar.com – Menu buka puasa terdiri dari beragam masakan yang tentunya harus penuh dengan gizi.
Terutama untuk anak-anak yang sedang belajar puasa, pada saat berbuka mereka haru mendapat menu buka puasa yang bergizi.
Salah satu menu buka puasa yang bergizi pasti tidak jauh dari sayuran dimana banyak anak yang membenci sayuran.
Baca Juga: 10 Menit Jadi! Ini Resep Telur Gulung Sosis Andalan Menu Sahur Simpel Tapi Menggugah Selera
Namun, terdapat satu menu sayur yang tentunya sangat lezat dan anak-anak pasti suka.
Menu sayur tersebut adalah Brokoli Saus Tiram dan Tim Telur.
Dalam menu tersebut mengandung protein dari telur dan serat dari brokoli.
Baca Juga: Resep Tumis Jamur Tiram Mudah, Gurih Banget dan Menggugah Selera Makan Sahur
Maka dari itu, menu buka puasa ini sangat cocok dihidangkan untuk anak-anak.
Selain lezat dan bergizi, cara membuat menu ini pun sangat mudah.
Bersumber dari kanal Youtube Devina Hermawan, berikut resep Brokoli Saus Tiram dan Tim Telur.
Adapun bahan-bahan yang perlu disiapkan yaitu:
Bahan Tim Telur
2 butir telur
200 ml air
1/4 sdt garam
Bahan tumisan
2 bonggol brokoli
1 sdm garam
800 ml air
1/2 bawang bombai
5 siung bawang putih
2 sdm minyak
Bahan Saus
2 sdm kecap asin
2 sdm saus tiram
1 sdm gula pasir
1 sdt kaldu ayam bubuk
350 ml air
2-3 sdm maizena
Cara membuatnya, langkah pertama campurkan air, telur dan garam, kocok lepas lalu pindahkan ke dalam wadah tahan panas sambil di saring.
Tutup dengan alumunium foil lalu kukus selama 20-30 menit di api kecil.
Potong besar-besar brokoli lalu kupas bagian luar batang brokoli.
Cuci bersih brokoli lalu rendam dengan air dan garam selama 5 menit kemudian bilas. Kemudian, iris bawang bombai dan cincang bawang putih.
Untuk sausnya, campurkan air, saus tiram, kecap asin, gula pasir, kaldu ayam, dan maizena, aduk secara merata.
Rebus brokoli hingga matang, lalu tiriskan. Panaskan minyak, goreng bawang putih hingga sedikit kecokelatan dan tiriskan.
Di dalam wajan yang sama, tumis bawang bombai dan brokoli, aduk rata kemudian tuang saus, masak beberapa sat hingga mengental.
Tuang tumisan di atas tim telur, lalu taburkan bawang putih goreng di atasnya dan Brokoli Saus Tiram dan Tim Telur siap disajikan.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi