

inNalar.com – Kabar baik bagi warga yang mendiami 5 kampung yang ada di Kabupaten Majene, Sulawesi Barat (Sulbar). Pasalnya, ada dana desa dengan nominal fantastis pada tahun 2024.
Dari total dana desa yang dianggarkan Pemerintah RI sebesar Rp69,25 triliun, Kabupaten Majene sendiri meraih alokasi pembiayaan sebesar Rp53,13 miliar.
Rincian alokasi dana desa 2024 untuk setiap kampung di Kabupaten Majene, Sulawesi Barat ini lebih dipertegas kembali dalam lampiran Pertaruan Menteri Keuangan (PMK).
Baca Juga: Imbuhan di-, Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA Halaman 20 Kurikulum Merdeka (Edisi Revisi)
Dokumen RPMK tentang alokasi pendanaan ini memperjelas empat kategori penyaluran dananya.
Merujuk pada aturan terbaru dari PMK Nomor 146 Tahun 2023, terdapat empat alokasi dana untuk setiap desa.
Sesuai ketetapan tahun anggaran 2024 ini, setiap kampung di pelosok wilayah Indonesia akan mendapatkan penyaluran alokasi dasar.
Sementara ketiga alokasinya meliputi Alokasi Formula; Alokasi Afirmasi; dan Alokasi Kinerja.
Dari lampiran aturan terbaru, terungkap bahwa ada 5 kampung yang berhasil meraih alokasi dana desa 2024 tertinggi di Kabupaten Majene.
Kelima desa berikut seluruhnya meraih sokongan dana setidaknya Rp1 miliar lebih.
Baca Juga: Marisa Putri Pulang Dugem Tabrak IRT hingga Tewas, Sang Ibu Datangi Keluarga Korban Minta Damai
Untuk lebih rincinya, berikut 5 kampung di Sulawesi Barat yang berhasil peroleh dana desa dengan nominal paling fantastis di Kabupaten Majene.
5. Kampung Ulumanda
Sungguh bahagia ketika mendengar desa ini masuk ke dalam wilayah peraih dana desa tertinggi se-Kabupaten Majene.
Usai peristiwa longsor yang terjadi pada tahun 2021 silam, desa ini sempat terisolir bersamaan dengan 5 desa lainnya.
Kelima desa lainnya di Kabupaten Majene yang juga sempat terisolir kala itu adalah Desa Sambado, Desa Kabiraan, Desa Tandiallo, Desa Popenga, dan Desa Panggalo.
Kabar baiknya, dana desa 2024 kali ini Desa Ulumanda mendapatkan alokasi dasar sebesar Rp544 juta; alokasi formula sebesar Rp460 juta, dan alokasi afirmasi Rp104 juta.
Dengan demikian, Desa Ulumanda akan mendapatkan penyaluran dana dari Pemerintah RI sebesar Rp1.109.299.000 atau Rp1,1 miliar.
4. Kampung Kabiraan
Baca Juga: ALHAMDULILLAH Cair Rp 517 Juta! Dua Kabupaten Ini Dapat Dana Desa Terbesar di Sulbar 2024
Sempat disinggung mengenai desa ini dalam poin sebelumnya. Menggembirakan pula ketika pembangunan kampung ini mendapatkan perhatian khusus dari Pemerintah RI.
Sebagai informasi, Desa Kabiraan mendapatkan alokasi dasar sebesar Rp607 juta; alokasi Formula sebesar Rp305 juta; alokasi kinerja sebesar Rp204 juta.
Dengan demikian, total perolehan dana desa 2024 yang akan menyokong pembangunan kampung ini sebesar Rp1.117.984.000 atau Rp1,12 miliar.
Melansir dari situs Kampung KB BKKBN, total penduduk yang tinggal di Desa Kabiraan sebanyak 1.332 jiwa dengan perhitungan 359 Kepala keluarga (KK).
3. Kampung Salutahongan
Kampung Salutahongan berada di pelosok pegunungan. Di dalamnya terdapat 7 dusun yang total penduduknya sebanyak 1.097 jiwa.
Setidaknya terdapat 387 Kepala Keluarga (KK) di desa pelosok Kabupaten Majene, Sulawesi Barat ini.
Diinformasikan dalam lampiran dokumen RPMK mengenai dana desa 2024, Desa Salutahongan meraih alokasi dasar sebesar Rp544 juta.
Lebih lanjut, alokasi formula untuk kampung ini sebesar Rp488 juta. Alokasi afirmasinya pun sebesar Rp94,8 juta.
Dengan demikian, total dana desa yang akan digunakan untuk membangu Desa Salutahongan sebesar Rp1.127.696.000 atau Rp1,13 miliar.
2. Kampung Panggalo
Kampung Panggalo terletak di Kecamatan Ulumanda, Kabupaten Majene, Sulawesi Barat.
Sebagai informasi, desa ini merupakan hasil pemekaran dari Desa Tandeallo usai provinsi Sulbar terbentuk pada tahun 2004 silam.
Uniknya desa ini, warga desanya 98 persen berprofesi sebagai peternak hewan seperti sapi dan kambing.
Penting untuk dikawal, Panggalo sendiri mendapatkan alokasi dasar dana desa 2024 sebesar Rp544 juta; alokasi formula Rp492 juta; alokasi afirmasi sebesar Rp104 juta.
Dengan demikian, total dana yang diraih oleh Kampung Panggalo ini sebesar Rp1.141.896.000 atau Rp1,14 miliar.
1. Kampung Popenga
Kampung peraih dana desa tertinggi se-Kabupaten Majene di tahun anggaran 2024 adalah Kampung Popenga.
Alokasi dasarnya saja mencapai Rp544 juta. Ditambah lagi dengan alokasi formula untuk desa ini sebesar Rp507 juta, serta alokasi afirmasinya sebesar Rp104 juta.
Dengan demikian, alokasi dana desa 2024 untuk Kampung Popenga sendiri nominalnya mencapai Rp1.156.276.000 atau Rp1,15 miliar.
Tidak banyak informasi yang mengungkap tentang desa yang satu ini, Namun, diharapkan warga desa ini beserta yang ada di Kecamatan Ulumanda terus mengawal realisasi pembangunan desanya.
Mengutip dari data BPS 2023, jarak dari kampung ini menuju ibukota kecamatannya saja sejauh 27 kilometer.***