

inNalar.com – KH. Ahmad Bahauddin Nursalim atau yang lebih akrab disapa Gus Baha merupakan sosok ulama favorit pada saat ini.
Dengan penampilan yang bersahaja, namun memiliki keilmuan yang sangat mendalam. Kajian Gus Baha banyak disimak dari semua kalangan masyarakat.
Sosok yang sering kali disebut sebagai manusia Al Quran ini juga menguasai bidang ilmu yang lain seperti fiqih, ushul fiqih, tasawuf, akidah, hadits dan lain sebagainya.
Baca Juga: Jadi Galak Saat Menstruasi? Ini Penyebab dan Cara Menghindari Mood
Ungkapan dan nasehat Gus Baha tentang hakikat hidup, soal rezeki, jodoh, pendidikan dan lainnya banyak dikutip dan dijadikan konten di media sosial.
Di antara sekian banyak nasehat beliau adalah nasehat tentang cinta dan mencari pasangan hidup.
Berikut adalah 8 nasehat Gus Baha perihal cinta dan mencari pasangan:
Baca Juga: Berhasil Memecahkan Rekor Dunia Apakah Mendapatkan Uang Miliaran? Ini Faktanya
1. Jangan menaruh rasa tidak peduli kepada pasangan karena lawan dari rasa cinta bukan benci melainkan ketidakpedulian.
2. Mungkin saja cinta membuat kita rapuh tapi situasi tersebut harus membuat kita berterima kasih karena membuat kita lebih kuat.
3. Orang yang mencintai harus selalu sabar ketika disakiti pasangannya karena mencintai itu gak cukup dengan menjaga tidak melukai pasangan saja.
Baca Juga: Berapa Usia Minimal Anak Perempuan Alami Haid? Ini Penjelasan Logis Menurut Ning Sheila Lirboyo
4. Ketika kamu merasa tidak ada lagi orang yang ada di sampingmu maka percayalah masih ada Allah yang selalu bersamamu.
5. Besarnya pengorbanan yang dilakukan pasangan akan memberitahukan betapa besar cintanya kepadamu.
6. Lelaki yang sedang jatuh cinta tapi mau pacaran takut dosa lalu mau menikah belum mampu maka bisa dianggap jika meninggal dia syahid.
7. Mengharapkan cinta dari sesama manusia kerap membuat kecewa tapi jika mengharap cinta Allah pasti bikin kita meraih rasa bahagia selamanya.
8. Mencari pasangan hidup (menikah) adalah perintah agama. Jadi, seseorang meninggal dalam keadaan jomblo termasuk dalam kategori mati syahid. Kenapa bisa? karena ia telah gugur dalam perintahNya.
Demikianlah 8 nasehat Gus Baha tentang cinta dan mencari pasangan hidup, semoga kelak kita bisa menjadi hamba yang mencintai dan dicintai oleh Sang Maha Cinta. *** (Ala’ Annajib Asyatibi)