
inNalar.com – Setidaknya ada 7 lembaga pendidikan yang dinobatkan sebagai sekolah termahal di Indonesia pada tahun 2025.
Daftar sekolah termahal di Indonesia ini disusun berdasarkan biaya pendidikan tahunan masing-masing sekolah, bahkan ada yang setara harga satu unit Mitsubishi Pajero Sport.
Sebagian orang tua memilih menyekolahkan anak mereka di sekolah elit. Meskipun biaya pendidikannya bisa menembus ratusan juta, ini bukan jadi masalah.
Bagi mereka, pendidikan adalah investasi jangka panjang untuk masa depan sang buah hati. Memilih sekolah yang tepat menentukan arah tumbuh kembang anak, mulai dari pembentukan karakter hingga eksplorasi bakat alamiah.
Pada 2025, sekolah elit berbasis kurikulum internasional menawarkan pembelajaran yang berbeda dari sekolah negeri.
Metode pengajaran yang modern, lingkungan multicultural hingga fasilitas eksklusif yang ditawarkan mempengaruhi tingginya biaya pendidikan masing-masing sekolah setiap tahunnya.
Baca Juga: Mutiara Annisa Baswedan Lolos Beasiswa LPDP ke Harvard University, Netizen Heboh Beri Respon Begini
Jika Anda berniat mencari referensi sekolah elit untuk buah hati, daftar sekolah termahal di Indonesia 2025 ini mungkin layak dipertimbangkan, berikut selengkapnya!
1. Jakarta Intercultural School (JIS)
Sekolah termahal di Indonesia 2025 pertama adalah Jakarta Intercultural School (JIS) yang didirikan pada tahun 1951.
Menurut laman resminya, jisedu.or.id, sekolah elit ini tumbuh menjadi salah satu institusi Pendidikan paling prestisius di Asia Tenggara.
Baca Juga: Ikut Geram Soal Eksploitasi Nikel di Raja Ampat, Denny Sumargo Minta Ini ke Pemerintah RI
JIS menyediakan jenjang Pendidikan mulai tingkat dasar hingga menengah ke atas dan seluruhnya menggunakan kurikulum American Education System dan International Baccalaureate (IB).
Selain itu, sebagai sekolah termahal di Indonesia 2025 pertama, JIS dikelola tim berpengalaman di Bawah pengawasan Board of Management dan Board of Trustees, yang menjamin kualitas pendidikan yang relevan dan konsisten.
“Saya pertama kali mengenal JIS sebagai murid. Kini, saya kembali sebagai Head of School setelah menjadi guru, orang tua murid, hingga wakil kepala sekolah. JIS adalah sekolah yang unik dan penuh semangat, tempat anak-anak tumbuh menjadi individu tangguh, reflektif, dan siap menghadapi dunia.” kata Maya Nelson, Head of School JIS.
Jawara urutan sekolah termahal di Indonesia 2025 ini, memiliki visi-misi menumbuhkan siswa berprestasi dan berkontribusi positif secara global.
Dalam misinya, juga terlihat bahwa pendekatan pembelajaran JIS dirancang menyenangkan, mendalam serta kesejahteraan siswa dalam komunitas yang inklusif dan kolaboratif.
“We are passionate, inquisitive, and creative — learning in Indonesia to be best for the world.” tulis visi JIS.
“We will inspire joyful, rigorous learning and foster wellness as a pioneering, inclusive, and collaborative community.” terang misi sekolah ini.
Sebagai informasi, JIS memiliki fasilitas yang lengkap dan modern, seperti: sekolah seluas 20 hektar, studio seni visual, taman hijau, kolam renang (standar olimpiade), lapangan bola dan masih banyak lain.
Berikut adalah rincian lengkap biaya pendidikan di Jakarta Intercultural School (JIS), berdasarkan data terbaru tahun ajaran 2025/2026, dikutip dari laman resminya.
Rincian biaya mencakup berbagai komponen wajib, seperti biaya pendaftaran, teknologi, hingga biaya khusus bagi siswa pindahan di Jabodetabek:
Enrollment Guarantee Fee
Enrollment Guarantee Fee atau biaya jaminan pendaftaran tahunan ini bersifat wajib dibayarkan di muka untuk mengamankan kursi siswa baru atau memperpanjang keikutsertaan siswa lama.
– Early Bird : Rp 25.690.000
– Standar : Rp 30.970.000
Lane 3 High School Surcharge Fee
Selanjutnya, biaya Pendidikan JIS terdiri dari biaya tambahan satu kali bagi siswa pindahan dari sekolah local/internasional di wilayah Jabodetabek yang masuk di kelas 10 atau 11.
– Kelas 10: Rp 196.230.000
– Kelas 11: Rp 294.350.000
Technology Fee
Kemudian ada biaya teknologi yang dibayarkan hanya satu kali saat mendaftar.
– SD (Kelas 1–5):Rp 6.647.000
– SMP (Kelas 6–8): Rp 23.210.000
– SMA (Kelas 9–12): Rp. 23.210.000
Tuition Fee
Terakhir, Tuition Fee yang mencakup seluruh proses pengajaran dan kurikulum, bersifat wajib dan dibayarkan tahunan.
– Early Years (Half): 195.450.000
– Early Years (Full): 279.450.000
– Kindergarten : 408.950.000
– SD (Kelas 1–5): 431.450.000
– SMP (Kelas 6–8): 504.100.000
– SMA (Kelas 9–12): 508.000.000
2. British School Jakarta (BSJ)
Sekolah termahal di Indonesia 2025 yang kedua adalah British School Jakarta (BSJ), salah satu sekolah internasional yang menawarkan Pendidikan berbasis kurikulum Inggris dan program internasional.
Melansir laman resminya, bsj.sch.id, BSJ awalnya dikenal dengan nama British International School dan berdiri pada tahun 1974. Hingga pada 1976, sekolah ini resmi menjadi Yayasan yang diakui hukum Indonesia.
Sejak 1994, sekolah elit ini menduduki lahan seluas 18 hektar di Kawasan Bintaro, Tangerang Selatan.
Adapun fasilitas modern dari BSJ terdiri atas:
– Teater berkapasitas 750 kursi
– Lima lapangan sepak bola berukuran penuh
– Dua belas lapangan bulu tangkis
– Tiga lapangan basket
– Lima lapangan tenis semi-indoor
– Gym dan studio tari
Sebagai sekolah elit, BSJ menerapkan kurikulum pembelajaran berbasis inquiry yang dirancang untuk menumbuhkan rasa ingin tahu dan cinta belajar pada setiap siswa.
“Kami adalah komunitas erat dari keluarga-keluarga dari lebih dari 50 negara. Di kampus kami yang luas dan modern, kami menghadirkan pendidikan berkualitas tinggi yang mempersiapkan siswa untuk menghadapi masa depan dengan percaya diri.” Phil Edwards, Interim Principal BSJ.
Sebagai informasi, biaya Pendidikan di BSJ sekitar Rp 300 juta per tahunnya.
3. ACG School Jakarta
ACG School Jakarta adalah sekolah termahal di Indonesia tahun 2025 yang berlokasi di Jakarta Selatan.
Melansir dari laman resminya, jakarta.acgedu.com, Sekolah internasional ini menawarkan dua jalur Pendidikan, yakni: International Baccalaureate (IB) dan Cambridge International Education.
Kedua program tersebut dirancang untuk memberikan Pendidikan yang berkelanjutan dari Kindergarten hingga SMA.
Pendekatan sekolah termahal di Indonesia ini memungkinkan transisi yang mulus menuju Pendidikan tinggi dan membantu siswa berkembang sebagai individu berwawasan luas dan siap menghadapi tantangan nyata.
Biaya Pendidikan ACG School Jakarta per tahunnya berkisar antara Rp 235-Rp310 juta. Biaya ini belum termasuk biaya bangunan dan transportasi.
4. New Zealand Independent School (NZIS)
Sekolah termahal di Indonesia 2025 yang keempat adalah New Zealand Independent School (NZIS) yang sebelumnya dikenal sebagai New Zealand Independent School (NZIS).
Melansir dari laman resminya, nzsj.sch.id, sekolah elit ini sudah berdiri sejak tahun 2002 dengan pendekatan kurikulum Selandia Baru (New Zealand Curriculum/NZC).
Lebih lanjut, NZSJ berhasil mencetak pencapaian luar biasa dengan nilai akreditasi dari Kementerian Pendidikan Indonesia sebesar 93% untuk Sekolah Dasar dan 91% untuk Sekolah Menengah pada tahun 2019.
Sekolah ini berlokasi di Kawasan Kemang, Jakarta Selatan dan memiliki fasilitas sangat lengkap.
Sebagai informasi, NZIS memiliki biaya Pendidikan sekitar Rp 235 juta hingga Rp 310 juta. Biaya tersebut belum termasuk dalam biaya Gedung sebesar Rp37 juta dan biaya transportasi senilai Rp 19,3 juta.
5. Binus School Simprug
Sekolah termahal di Indonesia 2025 urutan kelima adalah Binus School Simprug, sekolah internasional yang berada di Jakarta Selatan.
Kurikulum Binus School Simprug menggunakan International Baccalaureate (IB) dan berdiri dalam naungan Bina Nusantara (BINUS).
Melansir dari laman resminya, binus.sch.id, Binus School Simprug didirikan pada 1997 sebagai sekolah tingkat SMA di Kawasan Kemanggisan.
Kemudian pindah lokasi ke Simprug Jakarta Selatan di tahun 2003. Sekolah elit ini diakui secara internasional dan resmi menjadi “IB World School” yang menawarkan tiga program IB lengkap, yaitu:
– Primary Years Programme (PYP)
– Middle Years Programme (MYP)
– Diploma Programme (DP)
Biaya sekolah Binus School Simprug tergantung jenjang. Untuk jenjang Early (3-5 tahun) biaya pendaftarannya mencapai Rp 16-39 juta, dengan biaya sekolah Rp6,6 juta per bulan.
Adapun uang pangkal untuk SMA mencapai Rp 105 juta dan SPP sekitar Rp8,7 juta per bulan.
6. Global Jaya School
Melansir dari laman resminya, globaljaya.com, Global Jaya School adalah sekolah internasional terkemuka di Indonesia yang berdiri sejak 1995.
Terletak di lahan seluas 6,8 hektar, sekolah termahal di Indonesia 2025 keenam ini berada di Kawasan Bintaro, Tangerang Selatan.
Global Jaya School dikenal juga sebagai IB World School yang berkomitmen pada pengembagan akademik dan karakter siswa melalui pendekatan holistic dan global, namun tetap menghargai kultur budaya Indonesia.
Global Jaya School memiliki kampus lengkap dengan fasilitas modern, termasuk:
– Gedung terpisah untuk jenjang Primary dan Secondary
– Pusat kegiatan seni rupa dan pertunjukan
– Fasilitas olahraga indoor dan outdoor
– Area hijau yang luas
– Ruang belajar yang dirancang mendukung kolaborasi dan kreativitas
Biaya Pendidikan Global Jaya School cukup tinggi, meliputi capital fee Rp 25 juta per tahun, sedangkan SPP berkisar Rp 19-44 juta per 3 bulannya.
7. Sekolah Pelita Harapan (SPH)
Sekolah Pelita Harapan (SPH) merupakan jaringan sekolah Kristen internasional terkemuka di Indonesia yang berpusat di Jakarta.
Melansir dari laman resminya, sph.edu, SPH didirikan sejak tahun 1993 dan kini terdiri dari lima kampus yang tersebar.
Sekolah termahal di Indonesia 2025 yang terakhir ini menggabungkan kurikulum internasional dengan nilai-nilai iman Kristen untuk menciptakan siswa yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga memiliki integritas moral.
Guru-guru di SPH terdiri dari pendidik profesional lokal dan internasional yang berpengalaman puluhan tahun.
Sebagai informasi, biaya Pendidikan Sekolah Pelita Harapan (SPH) bervariasi tergantung pada jenjang yang dipilih.
Estimasi biaya tahunan tingkat SD berkisar Rp 60 juta hingga Rp 100 juta, tingkat SMP sekitar Rp 80 juta hingga Rp 120 juta, dan tingkat SMA berkisar antara Rp-120 juta hingga Rp 160 juta.
Demikian informasi 7 daftar sekolah termahal di Indonesia tahun 2025 lengkap dengan profil singkat dan fasilitas yang ditawarkan. Semoga bermanfaat!