

inNalar.com – Hari raya Idul Adha 1443 H sebentar lagi. Ketika Idul Adha, biasanya kita akan membuat menu masakan khas dengan olahan daging baik itu daging sapi, maupun kambing.
Banyak sajian yang bisa kita buat dari bahan utama daging sapi. Namun ada 5 menu andalan yang biasanya dibuat ketika Hari Raya Idul Adha.
Berikut 5 rekomendasi menu olahan daging sapi yang cocok disajikan ketika Idul Adha.
1. Sop Daging Sapi
Menu sop daging sapi dapat dijadikan pilihan bagi yang menyukai masakan berkuah. Proses memasak yang mudah, membuat sop daging sapi cocok untuk dicoba bagi yang sedang memulai belajar memasak.
Baca Juga: Cara dan Resep Masak Opor Ayam Sederhana, Pas Dihidangkan Ketika Lebaran atau Idul Fitri 2022
Selain itu, sop daging sapi dapat ditambahkan dengan berbagai macam sayuran, seperti wortel, kentang, brokoli, dan lain-lain sesuai selera.
Kelebihan dari segi kesehatan, kita dapat memperoleh gizi dari protein yang terdapat pada daging sapi dan juga gizi dari berbagai macam sayuran yang tentunya baik bagi kesehatan.
Itulah mengapa, selain cocok dijadikan sebagai rekomendasi menu ketika Idul Adha, sop daging juga cocok untuk orang yang menyukai makanan lebih sehat.
Hal ini karena dalam proses memasaknya, sop daging sapi tidak perlu menggunakan bahan-bahan yang mengandung lemak atau minyak berlebih.
Baca Juga: Intip Isi Parcel Lebaran Karyawan Rans Entertainment, Ada Minyak Gorengnya!
2. Rica-Rica Daging Sapi
Jika anda pecinta cita rasa pedas, maka tak ada salahnya anda mencoba untuk memasak menu rica-rica daging sapi.
Rica-rica merupakan masakan khas kota Manado. Masakan ini tidak hanya mempunyai cita rasa pedas, tapi juga mempunyai cita rasa yang gurih.
Cita rasa pedas gurih mampu menggugah selera sehingga dapat menambah nafsu makan.
Proses memasaknya pun mudah. Hanya dengan cara mencampurkan daging sapi dengan tumisan bumbu yang telah dihaluskan.
Bagi yang ingin memasak mudah, tapi nikmat, menu rica-rica daging sapi dapat dicoba.
Tentu saja, selama dikonsumsi tidak secara berlebihan, maka makan makanan pedas aman bagi kesehatan.
Baca Juga: 8 Manfaat Petroleum Jelly untuk Perawatan Kecantikan: Kulit, Bibir dan Rambut akan Sehat Berseri
3. Semur Daging Sapi
Berbeda dengan rica-rica daging sapi, meskipun mempunyai cita rasa sedikit pedas, tapi semur daging sapi ini ada rasa manisnya. Cita rasa manis biasanya didapatkan dari menambahkan kecap atau gula jawa.
Semur daging sapi cocok dinikmati bagi yang tidak terlalu suka mengonsumsi makanan dengan cita rasa pedas.
Rasa pedas tersebut diperoleh dari bumbu yang mengandung lada atau merica. Sedangkan pada rica-rica, lazimnya hanya menggunakan cabai untuk memperoleh cita rasa pedas.
Proses memasak semur daging sapi cukup mudah, yaitu dengan mencampurkan daging sapi dengan bumbu. Kemudian, tambahkan sedikit air dan masak hingga daging empuk.
Baca Juga: Siomay, Camilan Enak dan Mengenyangkan Yuk Simak Resep Cara Membuatnya di Sini, Dijamin Mudah!
4. Tumis Daging Saus Tiram
Menu masakan yang simpel yang juga patut untuk dicoba adalah tumis daging sapi saus tiram.
Bahan-bahan yang simpel dan mudah didapat sehingga memudahkan bagi yang ingin belajar memasak, tapi tidak ingin tibet.
Proses memasaknya gampang. Tinggal tumis bahan-bahan dan masukkan daging sapi. Kemudian, masak daging sapi hingga matang.
Jangan lupa juga untuk menambahkan saus tiram agar masakan lebih nikmat. Saus tiram dapat menambah cita rasa nikmat pada masakan tanpa mengurangi rasa dagingnya.
Baca Juga: 10 Ungkapan Manis untuk Merayakan Hari Perempuan Internasional 2022
5. Dendeng Daging Sapi
Menu olahan daging sapi yang terakhir adalah dendeng daging. Bagi orang Indonesia, dendeng daging bukan makanan yang asing didengar. Apalagi, bagi mereka penggemar makanan Padang.
Bahan-bahan dan bumbu membuat dendeng daging sapi sangat mudah. Bahan utama dendeng daging sapi adalah daging sapi dan cabai merah mesar atau cabai merah keriting.
Caranya, sebelum campurkan dan masak semua bahan, terlebih dahulu daging sapi diiris tipis, lalu digoreng. Sedangkan untuk cabai merahnya, sebaiknya dihaluskan sedikit kasar, jangan terlalu halus.
Setelah itu, barulah tumis cabai merah yang telah dihaluskan sampai aroma cabainya berkurang. Tekahir, masukkan daging sapinya. Jangan lupa untuk menambahkan bumbu.***