

inNalar.com – Sama halnya dengan daerah lain, Kabupaten Rembang Jawa Tengah juga memiliki beragam kuliner.
Aneka kuliner di Rembang menawarkan beragam rasa, ada yang gurih, manis, asin hingga pedas.
Jika kamu sedang liburan ke Rembang Jawa Tengah, selain mengunjungi tempat wisata, jangan sampai melewatkan diri juga singgah di tempat kuliner.
Bahkan kuliner dari Rembang ada yang bisa dijadikan untuk oleh-oleh, setelah pulang berlibur.
Inilah beberapa kuliner di Rembang yang bisa kamu coba cicipi, sebagaimana dikutip dari Jatengprov sebagai berikut:
1. Sate Srepeh
Kuliner khas Rembang satu ini cukup menggugah selera. Sate Srepeh menawarkan rasa pedas, manis dan gurih.
Baca Juga: Desa di Bengkalis Riau Ini Sudah Ada Sejak Zaman Kerajaan Siak hingga Pernah Rekor MURI, Coba Tebak!
Selain itu, sate Srepeh hampir mirip sate ayam. Hanya saya jenis bumbu yang membedakannya.
Sate Srepeh menggunakan lumuran seperti saus kental, yang salah satu bahan pembuatannya memakai santan.
Sate Srepeh ini bisa mudah kamu temukan di sekitaran daerah Sumberjo, Kecamatan Rembang, Kabupaten Rembang.
Baca Juga: Lakukan Sikap Ini Agar Doa Mudah Terkabul, dr Zaidul Akbar Jelaskan Adab Berdoa yang Baik dan Benar
2. Kelo Mrica
Selain sate Srepeh yang memiliki sensasi pedas. Kuliner khas Rembang ini juga memiliki rasa pedas yang menggoda.
Namanya Kelo Mrico. Kuliner ini seperti sup ikan dengan kuah berwarna kuning. Namun, bahan pokoknya adalah bumbu merica itu sendiri.
Kelo Mrico sendiri bisa mudah kamu temukan di daerah Tasikharjo, Kecamatan Kaliori, Kabupaten Rembang.
3. Lontong Tuyuhan
Kuliner khas satu ini, juga menjadi andalan masyarakat Rembang. Bagaimana tidak? Lontong Tuyuhan juga memiliki rasa pedas gurih.
Ditambah dengan porsi lontong jumbo, yang dibungkus dengan daun pisang berbentuk segitiga, mampu mengenyangkan perut.
Lontong Tuyuhan ini sangat mudah sekali kita temukan di daerah Tuyuhan, Pancur, Rembang.
4. Dumbeg
Khusus kuliner satu ini, bisa disebut sebagai jajanan. Rasanya yang manis dan kenyal membuat jajanan ini biasa digemari anak kecil.
Dumbeg sendiri bisa kita temukan di berbagai pasar di Rembang. Tidak jarang juga, bisa kita temukan dalam acara tasyakuran atau tradisi sedekah bumi.
Kuliner Dumbeg sendiri berbentuk mengerucut seperti teropong. Terbuat dari bahan pokok seperti, tepung beras, gula jawa, santan, dan kelapa.
5. Sirup Kawista
Minuman khas Rembang satu akan sulit kita temukan di daerah manapun. Sirup kawista bisa menjadi oleh oleh saat pulang liburan dari Rembang.
Sirup kawista berasal dari Buah Kawista. Dimana, Kawista ini juga disebut Java Cola. Karena rasanya hampir mirip Coca cola.
Biasanya kamu bisa menemukan sirup Kawista ini di Toko Kawista Dewa Burung, di daerah Tasikagung, Rembang. ***