

inNalar.com – Kopi memang memiliki banyak manfaat bagi tubuh. Tidak sedikit yang mengandalkan segelas kopi demi menjaga kantuk di pagi hari.
Perlu diketahui! Selain berkhasiat, kopi juga dapat menimbulkan beberapa masalah kesehatan bagi tubuh apabila dikonsumsi secara berlebihan.
Hal ini sebagaimana disampaikan oleh dr. Chrisan Bimo dalam salah satu video yang diunggah dalam YouTube pribadinya.
Baca Juga: Geger! Ledakan Diduga Bom Bunuh Diri di Polsek Astana Anyar Bandung, Warga Sekitar Langsung Panik
Menurut dr. Chrisan Bimo, kopi mengandung senyawa kafein yang bersifat stimulan.
Zat dalam kopi tersebut bekerja dengan merangsang sistem saraf pusat agar melakukan tugas tertentu. Seperti memerintah lambung untuk mencerna makanan.
Sifatnya sebagai stimulan, membuat kafein dibutuhkan oleh seseorang agar tetap berenergi. Cara agar mendapat efek rangsangan dari kafein itu adalah dengan mengonsumsi kopi.
Akan tetapi, kopi memiliki sifat-sifat tertentu yang dapat berdampak buruk bagi tubuh jika dikonsumsi secara berlebihan.
Dilansir inNalar.com dari kanal YouTube Chrisan Bimo, berikut ini beberapa efek samping yang ditimbulkan akibat konsumsi kopi di luar batas wajar.
1. Menyebabkan Ketergantungan
Apabila kita mengonsumsi kopi terlalu banyak, stimulasi yang berlebihan pada sistem saraf menyebabkan ketergantungan.
Hal ini bisa saja terjadi jika kopi yang dikonsumsi dosisnya sangat besar.
2. Menyebabkan Sakit Kepala
Selain menyebabkan ketergantungan, beberapa orang juga dilaporkan mengalami keluhan berupa gemetaran, lemas, dan gelisah.
Pembuluh darah dan juga sel-sel di dalam otak mulai terbiasa dengan efek dari kafein sehingga apabila kafein tidak ada di dalam darah kita akan menyebabkan terjadi keluhan berupa nyeri di kepala.
3. Memicu Terjadinya Iritasi Lambung (Magh)
Kafein juga memiliki efek pada sistem pencernaan. Hal tersebut terjadi karena kopi memiliki sifat asam sehingga apabila dikonsumsi secara berlebihan menyebabkan terjadinya iritasi pada lambung.
4. Menyebabkan Kembung
Saat kita menyeduh kopi, biasanya juga terdapat yang namanya busa di atasnya. Hal itu terjadi karena memang ketika kopi diseduh akan menimbulkan gas.
Jika minum kopi dengan jumlah yang banyak, biasanya akan menimbulkan rasa kembung atau begah di perut.
Baca Juga: Kunci Jawaban dan Contoh Soal PAS/UAS Bahasa Indonesia Kelas 9 SMP, Pilihan Ganda Nomor 1 sampai 10
5. Membuat Sering Buang Air Kecil (BAK)
Kopi juga memiliki sifat biuretik, artinya menarik cairan. Menarik cairan itu dalam bentuk apa?
Jadi, ketika kita minum kopi biasanya akan menyebabkan terjadinya peningkatan produksi urin yang menyebabkan kita lebih sering pergi ke kamar mandi.
Oleh sebab itu, biasanya beberapa orang ketika minum kopi akan menjadi sering Buang Air Kecil (BAK).
Setelah mengetahui efek samping dari minum kopi yang berlebihan, tentu kita pasti penasaran, berapa dosis minum kopi yang disarankan?
Simak terus artikel ini untuk mengetahui takaran minum kopi yang direkomendasikan.
Menurut efsa (European Food Safety Authority), minum kopi sebaiknya tidak lebih dari 400 mg atau 2-4 gelas kopi per hari. Namun, sekali minum tidak boleh lebih dari 200 mg.
Kita hanya boleh minum 1-2 gelas kopi. Apalagi bagi ibu hamil, dalam satu hari tidak boleh lebih dari 200 mg. Dosis paling aman hanya satu gelas kopi saja.
Baca Juga: RKUHP Disahkan Jadi UU dalam Rapat Paripurna DPR, Kini Semua Bisa Kena!
***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi