

inNalar.com – Soal PAS Sosiologi SMA/MA kelas 12 Tahun 2022/2023, dimana penilaian yang diperoleh dari PAS menjadi salah satu penilaian penting untuk mengukur sejauh mana potensi siswa.
Berikut ini kumpulan soal PAS mata pelajaran Sosiologi SMA kelas 12 tahun ajaran 2022/2023.
1. Pada zaman modern masih terdapat masyarakat yang melanggar kolot dan virus modernitas. Kehidupan masyarakat malah menjadi semakin sulit berkembang. Akibatnya, perubahan sosial sangat sulit terjadi dalam masyarakat. Kondisi ini disebabkan karena…..
A. Adat istiadat masyarakat berkembang dengan baik dan mengikat anggotanya.
B. Hubungan sosial dengan masyarakat lain terbuka.
C. Perubahan dianggap sebagai penyimpangan terhadap nilai dan norma.
D. Masyarakat selalu tidak puas terhadap bidang bidang kehidupannya.
E. Masyarakat selalu memiliki toleransi tinggi terhadap perilaku menyimpang.
2. Pernyataan dibawah ini, yang sangat tepat mengenai konsep perubahan sosial ditunjukkan pada pilihan….
Baca Juga: Link Live Streaming Kamerun vs Brasil Piala Dunia 2022, Prediksi dan Susunan Pemain Kedua Tim
A. Perubahan sosial hanya dapat dilihat dari pertambahan jumlah penduduk suatu daerah.
B. Perubahan sosial tidak dipengaruhi oleh kebudayaan dari masyarakat lain.
C. Perubahan sosial ditandai dengan perubahan lingkungan fisik yang dapat dilihat perbedaannya beberapa hari.
D. Perubahan sosial merupakan perubahan perilaku dan budaya yang signifikan dari waktu ke waktu
E. Perubahan sosial terjadi dalam masyarakat tradisional dan perubahan akan berhenti ketika masyarakat sudah modern.
3. Perhatikan beberapa pernyataan berikut!
Dibawah ini, contoh perubahan sosial dalam masyarakat ditunjukkan oleh pada angka….
Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Makan Bakso di Pahoman Enggal Bandar Lampung, Lengkap dengan Alamat dan Menu
A. 1, 2, dan 4
B. 1, 3, dan 5
C. 1, 2, dan 3
D. 3, 4, dan 5
E. 2, 4, dan 5
4. Setiap perubahan sosial dalam masyarakat dijelaskan secara ilmiah menggunakan teori dari perubahan sosial.
Contoh dari perubahan sosial yang tepat dijelaskan menggunakan teori evolusi ditunjukkan oleh pilihan….
A. Demonstrasi masyarakat Indonesia pada 1998 berhasil membuka jalan reformasi di Indonesia.
B. Masyarakat Indonesia saat ini kembali menggemari musik dangdut
C. Dahulu masyarakat berkomunikasi jarak jauh dengan mengirim surat, saat ini dapat menggunakan telepon seluler setiap waktu.
D. Pemerintah mengambil kebijakan meningkatkan pendidikan multikultural untuk meminimalkan konflik horizontal.
E. Pada saat ini model celana panjang perempuan yang tidak ketat kembali disukai masyarakat.
5. Terjadinya transfer teknologi merupakan salah satu dari manfaat dari masuknya ….. ke Indonesia.
A. Ilmu Pengetahuan.
B. Kebudayaan.
C. Perdagangan Bebas.
D. Kerjasama luar negeri.
E. Globalisasi.
6. Globalisasi sangat sulit dicegah ataupun dihindari. Oleh karena itu, setiap orang harus selalu siap menghadapi tantangan globalisasi.
Contoh dari tantangan akibat pengaruh globalisasi adalah…….
A. Meningkatnya desentralisasi.
B. Meningkatnya kasus kriminalitas.
C. Munculnya pasar bebas.
Baca Juga: Jadwal Seleksi SNPMB 2023 Beserta Informasi Pendaftaran SNBP dan SNBT: Pejuang PTN Wajib Tahu Ini!
D. Meningkatnya kemiskinan.
E. Merebaknya banyak transmigrasi.
7. Terbentuknya interaksi sosial pada era globalisasi dianggap sebagai suatu peluang besar dan tantangan.
Globalisasi dapat dikatakan menjadi suatu peluang apabila….
A. Tingkat pendidikan masyarakat rendah.
B. Investasi asing semakin dibatasi.
C. Tingkat penguasaan teknologi masyarakat semakin rendah saja.
D. Tersedianya sumber daya manusia yang berkualitas.
Baca Juga: Syekh Ali Jaber Bagikan Rahasia Membaca Doa Terbaik Didalam Sholat Saat Sedang Diposisi Ini
E. Tingkat kriminalitas yang terjadi dalam suatu negara yang meningkat.
8. Peperangan dapat menimbulkan Anomi dalam kehidupan masyarakat. Kondisi tersebut terjadi akibat karena….
A. Menurunnya solidaritas dalam masyarakat.
B. Munculnya rasa persatuan antar anggota kelompok.
C. Meningkatnya integrasi sosial.
D. Memudarnya nilai dan norma dalam masyarakat.
E. Menurunnya kesejahteraan masyarakat.
9. Sebelum adanya klinik kecantikan, sebagian masyarakat hanya menggunakan produk-produk pabrik untuk merawat kecantikan.
Akan tetapi, saat ini sebagian besar masyarakat memilih untuk melakukan perawatan kecantikan di klinik kecantikan.
Baca Juga: SNPMB 2023 Tak Ada Lagi SNMPTN dan SBMPTN, Ternyata Jalur Seleksi Ini Bakal Jadi Penggantinya
Dampak negatif dari perubahan perilaku masyarakat tersebut adalah….
A. Persaingan antar klinik kecantikan semakin meningkat.
B. Status sosial dan kesejahteraan masyarakat meningkat.
C. Ketergantungan terhadap klinik klinik kecantikan
D. Pemakaian produk-produk kecantikan dari pabrik menurun.
E. Konsumsi masyarakat terhadap kebutuhan sekunder menurun.
10. Salah satu peran komunitas lokal dalam upaya meminimalisir ketimpangan gender adalah….
Baca Juga: Rahasia Buat Wajah Lebih Segar dan Cantik saat Bangun Tidur, yuk Lakukan 4 Cara Perawatan Alami Ini!
A. Memperlebar jarak timpang antara laki-laki dan perempuan.
B. Memperjelas kondisi timpang peran serta laki-laki dan perempuan dalam pembangunan.
C. Menciptakan solidaritas yang tinggi pada kelompok sosial berbasis gender
D. Mengakomodasi aspirasi kaum laki-laki dan perempuan secara seimbang.
E. Meningkatkan partisipasi kaum perempuan lebih tinggi daripada partisipasi kaum laki-laki.
Itulah kumpulan contoh soal PAS mata pelajaran sosiologi kelas 12tahun 2022/2023. Sedangkan, untuk nomor 11- 40 beserta kunci jawabannya.***