3 Pelembab Lokal Terbaik untuk Menjaga Skin Barrier, Tanpa Alkohol, Aman Bagi Remaja, Ibu Hamil dan Menyusui


inNalar.com
– Skin Barrier merupakan bagian terluar dari tubuh yang melindungi kulit dari bahya eksternal. Jika bagian tubuh ini rusak, maka kulit kita akan terasa lebih sensitif dan mudah iritasi.

Oleh karena itu, untuk menjaga skin barrier dari kerusakan karena cuaca hingga penggunaan skincare yang tidak tepat, kita perlu merutinkan penggunaan pelembab wajah untuk melindungi Skin Barrier dari bahaya eksternal tersebut.

Kita tidak perlu bingung lagi mencari pelembab wajah. Pelembab Lokal berikut ini direkomendasikan untuk Anda karena bisa melindungi skin barrier.

Baca Juga: Ben White Mendadak Tinggalkan Timnas Inggris di Piala Dunia 2022, FA Berikan Keterangan Seperti Ini

DEAR ME BEAUTY SKIN BARRIER WATER CREAM

Pelembab Lokal pertama yang direkomendasikan adalah DEAR ME BEAUTY SKIN BARRIER WATER CREAM.

Produk kecantikan ini diklaim mampu mengurangi kehilangan air transepidermal dan membantu mencegah jerawat dari penggunaan masker sehari-hari.

DEAR ME BEAUTY SKIN BARRIER WATER CREAM merupakan pelembab two in one dengan teknologi water brush pertama di Indonesia yang dilengkapi 5% niacinamide dan blue light protection.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Skincare yang Cocok Buat Muka Berjerawat, Bikin Wajah Seketika Jadi Glowing dalam Waktu Sekejap

Teknologi water brush merupakan variasi dari dermy beauty yang menghasilkan tekstur ringan unik dengan bulir air saat dipakai.

Selain mudah diserap dan tanpa kandungan alkohol, produk kecantikan ini memiliki 5% niacinamide untuk menjaga lapisan kulit dan memberikan kelembaban ekstra.

Tak hanya itu, pelembab lokal ini juga dilengkapi kandungan yang luar biasa seperti hyaluronic acid, adenosine, dan ekstrak buah semangka, sehingga pelembab seharga Rp129 ribu ini dapat menyerap dengan cepat aman bagi remaja, dan bagi yang tengah hamil, atau menyusui.

Baca Juga: Link Live Streaming Korea Selatan vs Portugal Piala Dunia 2022: Susunan Pemain dan Kabar Terbaru

THE AUBREE CERAMIDE SOFT CREAM

THE AUBREE CERAMIDE SOFT CREAM merupakan pelembab lokal dengan kandungan utama ceramide yang membantu menjaga kelembaban kulit, menghaluskan, dan membantu mencerahkan,hingga membantu kekenyalan kulit.

Selain, ceramide yang menjadi kandungan utama ada juga niacinamide yang dapat membantu mencerahkan kulit, dan membuat kulit lebih seha.

THE AUBREE CERAMIDE SOFT CREAM memiliki tekstur seperti krim putih susu yang watery dan aromanya manis.Dengan ukuran 30 gram Anda bisa mendapatkan pelembab lokal ini dengan harga Rp99 ribu.

Baca Juga: Gerardo Martino Resmi Mundur dari Kursi Pelatih Meksiko Usai Hasil Buruk yang Dialami di Piala Dunia 2022

HAPLE ROSE GEL

Produk seharga Rp59 ribu ini memiliki kandungan 94% air bunga mawar murni. Sesuai namanya, HAPLE ROSE GEL merupakan skincare berbentuk gel yang dikeluarkan oleh salah satu brand skincare lokal indie yaitu HAPLE.

Seperti Aloe Vera Gel, Rose Gel memiliki manfaat yang dapat melembabkan kulit, serta menenangkan kulit, bahkan menjaga Skin Barrier.

Selain itu, HAPLE ROSE GEL juga dipercaya untuk mencerahkan kulit apabila digunakan secara rutin karena terdapat kandungan niacinamide di dalamnya.***

 

Rekomendasi