3 Amalan Wajib Istri agar Suami selalu Lengket dan Terhindar dari Pelakor, Cukup Baca Doa Simpel Berikut

inNalar.com – Dalam artikel ini terdapat amalan istri agar suami tidak pergi mencari wanita lain.

Sebagai istri yang baik tentu selalu mengharapkan keharmonisan dan keawetan dalam rumah tangganya.

Salah satu hal yang membuat banyak istri khawatir dalam rumah tangga adalah kehadiran orang ketiga.

Kehadiran orang ketiga atau pelakor pada suami menjadi hal yang ingin dihindarkan karena bisa meretakkan rumah tangga.

Baca Juga: Jumlah Rakaat Sholat Dhuha Terbaik Menurut Ulama, Dilengkap dengan Niat Bahasa Arab, Latin, dan Terjemahannya

Lantas bagaimana kiat amalan istri agar sang suami bisa tahan dan terhindar dari orang ketiga? Berikut ulasannya di bawah ini.

Memasak dengan cinta

Mengutip berbagai sumber, Ustaz Syam Elmarus menerangkan bahwa dengan masakan istri bisa membuat suami betah di rumah.

Karena itu tidal lepas dari hakikat wanita sebagai pemberi kenyamanan bagi laki-laki, salah satunya dengan memasak makanan.

Baca Juga: Kapan Waktu Sholat Dhuha yang Benar? Ternyata Ini Batasan dan Jam Utama Lakukan Ibadah Sunnah Pagi

Meskipun sebagian ulama mengatakan tidak ada kewajiban bagi istri untuk memasak, namun keutamaan dibalik itu sangatlah besar.

Penuhi nafkah batin

Kebutuhan seorang suami salah satunya adalah nafkah batin yang terpenuhi dari istrinya.

Ustadz Maulana menerangkan bahwa nafkah batin menjadi salah satu penahan nafsu laki-laki.

Jika suami tidak diberikan nafkah batin, maka ia harus berusaha menahan nafsu yang meninggi dengan cara berpuasa.

Baca Juga: 10 Kata-kata Ucapan Ramadhan 2023 Penuh Makna dan Doa, Cocok Dibagikan Ke WhatsApp Maupun Sosial Media Lain

Saat tak berpuasa, sebagai istri wajib dalam menekan nafsu suami dengan melaksanakan nafkah batin, yang mana itu juga dapat membuat rumah tangga lebih harmonis dan awet.

Amalan doa dan dzikir istri

Selanjutnya agar terhindar dari pelakor, sang istri bisa mengamalkan beberapa amalan dan doa, salah satunya dari Ustadz Ahmad Khan.

Dijelaskan kiat amalan istri yakni doa yang merupakan prisai bagi manusia dan dianjurkan untuk terus menigkatkan dzikir.

Meskipun tidak ada dzikir khusus, namun beberapa ulama memberikan pilihan amalan yang bisa digunakan untuk istri, antara lain:

Baca Juga: Bacaan Niat Puasa Ramadhan 2023 Lengkap dengan Doa Berbuka Puasa Berbahasa Arab, Latin dan Artinya

اللَّهُمَّ أَلِّفْ بَيْنَ قُلُوبِنَا ، وَأَصْلِحْ ذَاتَ بَيْنِنَا ، وَاهْدِنَا سُبُلَ السَّلَامِ ، وَنَجِّنَا مِنْ الظُّلُمَاتِ إِلَى النُّورِ ، وَجَنِّبْنَا الْفَوَاحِشَ مَا ظَهَرَ مِنْهَا وَمَا بَطَنَ ، وَبَارِكْ لَنَا فِي أَسْمَاعِنَا وَأَبْصَارِنَا وَقُلُوبِنَا وَأَزْوَاجِنَا وَذُرِّيَّاتِنَا ، وَتُبْ عَلَيْنَا إِنَّكَ أَنْتَ التَّوَّابُ الرَّحِيمُ ، وَاجْعَلْنَا شَاكِرِينَ لِنِعْمَتِكَ ، مُثْنِينَ بِهَا ، قَابِلِيهَا ، وَأَتِمَّهَا عَلَيْنَا 

Allohumma allif baina qulubina wa ashlih zata bainina wahdina subulas salami wa najjina minadz dzulumati ilan nuri wa jannibnal fawahisya ma dzahara minha wama bathana wa barik lana fi asma’ina wa abshorina wa qulubina wa azwajina wa zurriyatina wa tub ‘alaina innaka antat tawwabur rohim waj’alna syakirina li ni’matika mutsnina biha qobiliha wa atimmaha ‘alaina.

Artinya: “Ya Allah, pertautkanlah di antara hati kami, perbaikilah hubungan di antara kami, tunjukkan kami jalan kedamaian, selamatkan kami dari kegelapan menuju kepada terang, jauhkan kami dari semua keburukan, yang tampak maupun yang tidak tampak. Berkahilah kami dalam pendengaran kami, penglihatan kami, hati kami, pasangan dan keturunan kami.” Kemudian dzikir selanjutnya berikut:

 بسم اللہ امنت باللہ اعتصمت باللہ توگلت علی اللہ لاحول ولاقوت الاباللہ

Bismillahi amantu billah,i’tashomtu billah,tawakkaltu ‘alallah,laa chaula walaa quwwata illaa billah.

Artinya: ”Dengan menyebut nama Allah,aku beriman kepada Allah,aku berlindung kepada Allah,aku berserah diri kepada Allah,tiada daya dan kekuatan kecuali atas pertolngan Allah.”

Dzikir itu dibacakan istri tujuh kali di telinga suami sebelum tidur, selain itu bisa membacakan amalan ratib al haddad.***

 

Rekomendasi