

inNalar.com – Lampung merupakan salah satu Provinsi yang terletak di Pulau Sumatera dengan keindahan panorama alamnya yang menakjubkan.
Di Provinsi Lampung terdapat beragam destinasi wisata alam yang menyuguhkan pemandangan bak negeri dongeng.
Salah satu destinasi wisata alam di Provinsi Lampung yang menawarkan pemandangan yang memanjakan mata adalah Danau Ranau.
Danau Ranau ini berlokasi di perbatasan Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan Provinsi Sumatra Selatan dan Kabupaten Lampung Barat Provinsi Lampung.
Danau Ranau ini berjarak cukup jauh dari pusat pemerintahan Provinsi Lampung yakni Bandar Lampung yaitu sekitar 281 km.
Danau Ranau ini terbentuk dari gempa besar serta letusan vulkanik dari gunung berapi yang membuat cekungan yang sangat besar.
Di Danau ini juga menjadi ekosistem bagi ikan-ikan tawar seperti ikan mujair, ikan harongan, ikan kepiat dan lain sebagainya.
Namun, sayangnya terjadi beberapa gangguan ekosistem di Danau ini yang menyebabkan matinya ikan akibat pelepasan belerang ke dalam air.
Gangguan ekosistem tersebut terjadi pada tahun 1962, 1993, dan 1998 dan terakhir pada tahun 2011 silam.
Selain menjadi tempat ekosistem ikan-ikan air tawar, Danau Ranau ini juga digunakan untuk memenuhi kebutuhan irigasi.
Danau Ranau tercatat sebagai danau terbesar ke-2 di Pulau Sumatera setelah Danau Toba.
Danau ini memiliki luas mencapai 125,9 km2. Sedangkan Danau Toba sendiri memiliki luas mencapai 1.130 km2.
Hingga kini, Danau Ranau menjadi salah satu destinasi wisata yang populer bagi masyarakat di Provinsi Lampung.
Mengingat, di danau ini juga terdapat fasilitas wisata penunjang seperti bebek-bebekan dan perahu untuk mengelilingi danau.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi