

inNalar.com – Tanggal 12 Juli 2023 di Indonesia merupakan hari istimewa karena bertepatan dengan diperingatinya Hari Koperasi Indonesia 2023.
Hari Koperasi Indonesia 2023 yang akan diperingati pada tanggal 12 Juli 2023 kini telah memasuki usia yang ke-76 tahun.
“Membangun Koperasi Berbasis Kearifan Lokal Menuju Ekonomi Gotong Royong yang Mandiri, Modern, dan Berdigital” merupakan tema yang diterapkan pada Hari Koperasi Indonesia 2023.
Tema dari Hari Koperasi Indonesia 2023 tentunya menyimpan makna yang begitu baik untuk kemajuan koperasi di Indonesia.
Koperasi adalah sebuah organisasi yang beranggotakan orang-orang dengan tujuan untuk saling membantu dalam kegiatan ekonomi.
Dalam konteks ini, koperasi didirikan berdasarkan pada kearifan lokal, yaitu memanfaatkan pengetahuan dan praktik yang sudah ada dalam masyarakat setempat.
Baca Juga: Gula Darah Rendah?, Kenali Penyebab, Gejala, dan Pencegahan Hipoglikemia Menurut dr Haekal Anshari
Hal ini dapat mencakup kearifan lokal dalam pertanian, kerajinan, perdagangan, atau sektor lainnya.
Makna dari tema Hari Koperasi Indonesia 2023 ini adalah menghargai dan mengoptimalkan kearifan lokal sebagai landasan dalam membangun koperasi.
Ekonomi gotong royong adalah konsep dimana masyarakat bekerja sama secara kolektif untuk mencapai tujuan bersama.
Maknanya adalah menggalang kerja sama dan kolaborasi antaranggota koperasi untuk membangun ekonomi yang berbasis solidaritas dan saling memberikan manfaat.
Koperasi diharapkan dapat mengurangi ketergantungan pada pihak luar dan mengembangkan sumber daya lokal secara mandiri.
Dalam era yang semakin maju ini, penggunaan teknologi digital sangat penting dalam pengembangan koperasi.
Sehingga mengadopsi teknologi modern dan digital akan dapat meningkatkan efisiensi, memperluas jangkauan pasar, dan mengoptimalkan manfaat bagi anggota koperasi.
Penggunaan teknologi juga dapat membantu koperasi dalam memperkuat sistem administrasi, manajemen, pemasaran, dan komunikasi.
Secara keseluruhan, tema Hari Koperasi Indonesia 2023 tersebut mengajak untuk membangun koperasi yang berakar pada kearifan lokal.
Selain itu, tema Hari Koperasi Indonesia 2023 yang akan diperingati pada 12 Juli 2023 juga mendorong kerja sama yang saling menguntungkan antar anggota, serta mengadopsi teknologi modern dan digital untuk mencapai kemandirian ekonomi.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi