Fix! Berikut Jadwal Pelantikan Pantarlih Pemilu 2024 Pasca Diundur, Cek di Sini

- Sabtu, 11 Februari 2023 | 15:35 WIB
Berikut jadwal pelantikan Pantarlih Pemilu 2024 yang baru. (Instagram./@kpu_ri)
Berikut jadwal pelantikan Pantarlih Pemilu 2024 yang baru. (Instagram./@kpu_ri)


inNalar.com - Adanya pergeseran jadwal pelantikan Pantarlih untuk Pemilu 2024 menimbulkan banyak pertanyaan mengenai update terbarunya.

Kini KPU telah memberikan informasi jadwal pelantikan untuk Pantarlih yang dipersiapkan untuk Pemilu 2024 mendatang.

Sejatinya jadwal pelantikan awal untuk Pantarlih akan dilakukan pada 6 Februari 2023 kemarin.

Namun karena beberapa penyebab akhirnya pelantikan tersebut harus diundur hingga minggu kedua bulan Februari 2023 ini.

Alasan utama dibalik diundurnya pelantikan ini lantaran adanya penambahan waktu untuk pemetaan TPS oleh KPU.

Baca Juga: 15 Contoh Soal Tes Tertulis PPK dan PPS Pemilu 2024, Dilengkapi dengan Kunci Jawabannya

Panitia Pemutakhiran Data Pemilih nantinya akan bekerja untuk tingkat Kabupaten ataupun Kota.

Nantinya orang-orang yang terpilih menjadi Pantarlih akan memiliki beberapa tugas penting dalam mensukseskan Pemilu 2024.

Salah tugasnya yaitu melaksanakan penelitian hingga pencocokan data para pemilih untuk pemilihan umum mendatang.

Selain itu tugas lainnya yaitu memberikan tanda bukti terdaftar kepada masing-masing pemilih.

Tugas lain yang akan didapatkan menyesuaikan dengan keperluan KPU sesuai dengan undang-undang yang berlaku.

Baca Juga: Ternyata Segini Gaji PPS dan PPK pada Pemilu 2024 dari KPU, Dilengkapi Cara Daftarnya

Adapun jadwal update untuk pelantikannya dikutip dari artikel ayobandung berjudul "Pantarlih Jangan Galau, Jadwal Pelantikan Pantarlih Pemilu 2024 Usai Ditunda Cek di Sini".

Jadwal Terbaru Seleksi Pantarlih Pemilu 2024 ini di-back up Keputusan Komisi Pemilihan Umum Nomor 67 Tahun 2023.

Isinya berupa Perubahan Kedua atas Keputusan Komisi Pemilihan Umum Nomor 476 Tahun 2022.

Halaman:

Editor: Miftahul Huda

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X