Berikut update invasi Rusia di hari ke-22, potret gedung-gedung di Ukraina yang terbakar dan hancur ini dibagikan langsung oleh Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky.
Seperti diketahui, Rusia menginvasi Ukraina sejak Kamis, 24 Februari 2022. Serangkaian serangan dilancarkan oleh Rusia, mulai dari zona udara, darat dan laut.
Volodymyr Zelensky sempat meminta bantuan kepada NATO untuk melindungi langit Ukraina dari rudal Rusia. Kendati demikian, hal itu belum mendapat respon positif.
Alhasil, Zelensky pun kecewa dengan ditandai pernyataan sebagai berikut,
"Setiap rudal Rusia yang menyerang negara kita adalah jawaban atas pertanyaan lama tentang NATO. Apakah pintu Aliansi benar-benar terbuka untuk Ukraina,"
"Jika mereka terbuka, jika mereka jujur, kita tidak perlu meyakinkan Aliansi bahwa langit di atas Ukraina harus ditutup. Dekat dari kematian Angkatan Udara Rusia." kata Presiden Ukraina.